Tentara Israel Tewas Ditusuk Remaja Palestina di Supermarket
A
A
A
TEPI BARAT - Seorang tentara Israel tewas setelah ditusuk dua remaja Palestina di sebuah supermarket di Tepi Barat, pada hari Kamis. Kedua remaja Palestina itu lantas ditembak warga sipil Israel bersenjata.
Tentara Israel yang tewas diketahui bernama Tuvia Weissman, 21. Dia tewas setelah dibawa ke rumah sakit Shaare Zedek akibat luka parah.
Tuvia Weissman tercatat sebagai prajurit Israel asal Maale Mikhmas, sebuah pemukiman di Tepi Barat.
Serangan dua remaja Palestina itu juga menyebabkan warga Israel lain berusia 36 tahun terluka. Namun, korban kedua masih bisa diselamatkan.
”Dua warga Palestina memasuki Rami Levi (supermarket) di Shaar Binyamin (zona industri) dan menikam dua warga Israel,” bunyi pernyataan Kepolisian Israel, seperti dikutip Al Arabiya, Jumat (19/2/2016).
”Dua ‘teroris’ ditembak dan dinetralkan oleh warga sipil bersenjata di lokasi,” lanjut pernyataan polisi Israel yang menyebut kedua remaja Palestina itu dengan sebutan teroris.
Seorang juru bicara rumah sakit mengatakan kedua penyerang mengalami luka serius, akibat tembakan. Sumber-sumber di Palestina mengatakan dua penyerang itu baru berusia 14 tahun.
Supermarket yang berlokasi di zona industri yang dikuasai Israel di dekat Ramallah dikenal kerap dikunjungi oleh para pemukim Yahudi.
Tentara Israel yang tewas diketahui bernama Tuvia Weissman, 21. Dia tewas setelah dibawa ke rumah sakit Shaare Zedek akibat luka parah.
Tuvia Weissman tercatat sebagai prajurit Israel asal Maale Mikhmas, sebuah pemukiman di Tepi Barat.
Serangan dua remaja Palestina itu juga menyebabkan warga Israel lain berusia 36 tahun terluka. Namun, korban kedua masih bisa diselamatkan.
”Dua warga Palestina memasuki Rami Levi (supermarket) di Shaar Binyamin (zona industri) dan menikam dua warga Israel,” bunyi pernyataan Kepolisian Israel, seperti dikutip Al Arabiya, Jumat (19/2/2016).
”Dua ‘teroris’ ditembak dan dinetralkan oleh warga sipil bersenjata di lokasi,” lanjut pernyataan polisi Israel yang menyebut kedua remaja Palestina itu dengan sebutan teroris.
Seorang juru bicara rumah sakit mengatakan kedua penyerang mengalami luka serius, akibat tembakan. Sumber-sumber di Palestina mengatakan dua penyerang itu baru berusia 14 tahun.
Supermarket yang berlokasi di zona industri yang dikuasai Israel di dekat Ramallah dikenal kerap dikunjungi oleh para pemukim Yahudi.
(mas)