Taliban Serang Kedubes Spanyol di Kabul

Sabtu, 12 Desember 2015 - 15:49 WIB
Taliban Serang Kedubes...
Taliban Serang Kedubes Spanyol di Kabul
A A A
KABUL - Sejumlah pejabat Afghanistan mengatakan, 4 pria bersenjata yang terlibat dalam serangan mematikan di sebuah wisma asing di dekat Kedutaan Spanyol telah tewas.

Menurut juru bicara Kepolisian Kabul, Basir Mujahid, pelaku pertama meledakkan dirinya di pintu masuk Wisma. Sementara tiga pelaku lainnya berhasil masuk ke dalam wisma dan melepaskan tembakan secara membabi buta.

"Para pelaku tewas setelah terlibat baku tembak yang berlangsung selama beberapa jam," kata Mujahid sembari menambahkan bahwa empat anggota polisi Afghanistan dan dua warga asing juga tewas tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Serangan ini juga melukai sembilan orang seperti dikutip dari laman BBC, Sabtu (12/12/2015). Serangan ini adalah serangan terbaru dari serangkaian serangan yang dilakukan oleh kelompok militan Islam itu yang menargetkan sejumlah target di Afghanistan.

Serangan ini terjadi hanya beberapa jam setelah Presiden Ashraf Ghani menyatakan optimismenya akan dimulainya kembali pembicaraan damai dengan kelompok Taliban.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1258 seconds (0.1#10.140)