Dapat Ancaman Bom, Pesawat Jerman Mendarat Darurat
A
A
A
BUDAPEST - Sebuah pesawat jet penumpang milik maskapai Jerman terpaksa melakukan pendaratan darurat setelah mendapat ancaman bom. Pesawat yang bertolak dari Berlin menuju Hugrada, Mesir itu terpaksa mendarat darurat di Budapest, Hongaria.
Juru bicara kepolisian setempat, Viktoria Csiszer-Kovacs mengatakan, ancaman bom tersebut ditujukan untuk operator maskapai pesawat tersebut. Namun, Kovacs menolak untuk menyebutkan maskapai pesawat yang dimaksud, seperti dikutip dari laman Metro, Senin (7/12/2015).
Setelah mendarat di badara udara, pihak kepolisian pun langsung menggeledah penumpang dan bagasi pesawat jet. Namun, kemudian diketahui jika ancaman bom tersebut palsu.
Menurut situs flightradar24, penerbangan DE490 adalah sebuah pesawat jet Airbus jenis A321. Pesawat ini terbang dari bandara Schoenefeld di Berlin menuju Hurghada, namun berbalik kembali ke Budapest dari wilayah udara Serbia.
Sedangkan portal berita airportal.hu mengatakan, pesawat tersebut dioperasikan oleh maskapai penerbangan Condor Airline. Namun, hingga saat ini maskapai tersebut tidak bersedia berkomentar mengenai peristiwa ini.
Juru bicara kepolisian setempat, Viktoria Csiszer-Kovacs mengatakan, ancaman bom tersebut ditujukan untuk operator maskapai pesawat tersebut. Namun, Kovacs menolak untuk menyebutkan maskapai pesawat yang dimaksud, seperti dikutip dari laman Metro, Senin (7/12/2015).
Setelah mendarat di badara udara, pihak kepolisian pun langsung menggeledah penumpang dan bagasi pesawat jet. Namun, kemudian diketahui jika ancaman bom tersebut palsu.
Menurut situs flightradar24, penerbangan DE490 adalah sebuah pesawat jet Airbus jenis A321. Pesawat ini terbang dari bandara Schoenefeld di Berlin menuju Hurghada, namun berbalik kembali ke Budapest dari wilayah udara Serbia.
Sedangkan portal berita airportal.hu mengatakan, pesawat tersebut dioperasikan oleh maskapai penerbangan Condor Airline. Namun, hingga saat ini maskapai tersebut tidak bersedia berkomentar mengenai peristiwa ini.
(ian)