Kostum Halloween Rompi Bom Bikin Panik Pangkalan Militer AS

Senin, 02 November 2015 - 16:41 WIB
Kostum Halloween Rompi...
Kostum Halloween Rompi Bom Bikin Panik Pangkalan Militer AS
A A A
NORTH CAROLINA - Perayaan Halloween di sebuah pangkalan militer Angkatan Darat Amerika Serikat (AS) pada akhir pekan lalu berubah jadi kepanikan, setelah ada yang mengenakan kostum rompi bom bunuh diri.

Status pangkalan militer di Fort Bragg, North Carolina itu mendadak jadi waspada setelah seorang tentara berpakaian ala pembom bunuh diri untuk perayaan Halloween. Rompi bom itu sejatinya hanya rompi untuk simulasi.

Kepanikan itu wajar sebab pangkalan di Fort Bragg telah menjadi rumah bagi Angkatan Darat dan pasukan operasi khusus AS.

”Insiden itu mengakibatkan tanggap darurat,” bunyi pernyataan pihak pangkalan militer Angkatan Darat AS. Setelah ada yang mengenakan kostum mengerikan itu, tim penjinak bom dikerahkan dan gerbang pangkalan militer ditutup.

”Kostum semacam ini tidak diperbolehkan di Fort Bragg,” lanjut pernyataan itu, seperti dikutip AFP, Senin (2/11/2015).

Namun, pihak pangkalan militer Fort Bragg kemudian menghapus semua pernyataan itu dari situsnya, menyusul adanya komentar tidak mengenakkan.

“Harap perhatikan bahwa ini adalah situs ramah keluarga untuk menginformasikan dan menjaga keluarga kita agar aman, banyak di antaranya telah merasakan efek nyata secara langsung. Jangan berkostum (seperti) pelaku bom bunuh diri,” bunyi pernyataan pangkalan militer itu selanjutnya.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0885 seconds (0.1#10.140)