Korut Dilaporkan Gali Terowongan di Situs Uji Senjata Nuklir

Jum'at, 30 Oktober 2015 - 15:48 WIB
Korut Dilaporkan Gali...
Korut Dilaporkan Gali Terowongan di Situs Uji Senjata Nuklir
A A A
SEOUL - Korea Utara (Korut) dilaporkan telah menggali terowongan baru di lokasi uji senjata nuklir. Laporan itu muncul dari kantor berita Korea Selatan, Yonhap, pada Jumat (30/10/2015).

Media Korsel itu mengklaim laporannya bersumber dari pejabat yang mengetahui rencana uji coba senjata nuklir Pyongyang.

”Sebuah gerakan peningkatan orang dan mobil telah terlihat di situs nuklir. Korut tampaknya berada dalam proses menggali terowongan lain,” kata pejabat yang berbicara dalam kondisi anonim itu.

Pemerintah Korut belum mengkonfirmasi laporan itu. Pemerintah Korsel yang selama ini cemas dengan rencana uji coba senjata nuklir rezim Kim Jong-un, juga belum memberikan respons resmi perihal laporan tersebut.

Nuklir Korut sejatinya pernah dirundingkan pada tahun 2003. Kala itu, Korut bergabung dalam negosiasi denuklirisasi semenanjung Korea dengan Amerika Serikat, Rusia, China, Jepang dan Korsel, setelah Pyongyang menarik diri dari Traktat Non-Proliferasi Nuklir yang diratifikasi pada tahun 1985.

Korut kemudian menarik diri dari perundingan. Pada tahun 2005, Korut tiba-tiba menyatakan diri sebagai negara dengan tenaga nuklir. Pengumuman itu diikuti dengan uji coba senjata nuklir pada tahun 2006, 2009 dan 2013. Meski sudah beberapa kali melakukan uji coba, Pemerintah Korut tetap merahasiakan program nuklirnya dari publik.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1512 seconds (0.1#10.140)