Kalah Perang, Jenderal di Nigeria Dipecat dan Dipenjara

Minggu, 18 Oktober 2015 - 17:38 WIB
Kalah Perang, Jenderal...
Kalah Perang, Jenderal di Nigeria Dipecat dan Dipenjara
A A A
LAGOS - Sudah jatuh tertimpa tangga pula. Pepatah ini mungkin tepat disematkan kepada seorang Jenderal di Nigeria. Bagaimana tidak, dia harus kehilangan jabatannya plus merasakan dinginnya lantai penjara karena kalah saat bertempur dengan kelompok Boko Haram yang berujung pada tewasnya ribuan warga sipil.

Brigjen Enitan Ransome Kuti dijatuhi hukuman penjara selama enam bulan karena telah kehilangan senjatanya saat berperang melawan Boko Haram di kota Baga beberapa waktu lalu. Ia juga diberhentikan dari militer untuk kegagalan melakukan tugas militer seperti dikutip dari laman Fox News, Minggu (18/10/2015).

Kelompok Boko Haram menyerang kota Baga pada bulan Januari lalu. Puluhan warga sipil tewas dan kelompok Boko Haram berhasil menyita sejumlah senjata. Menurut media Nigeria akibat kekalahan itu, Boko Haram berhasil merebut beberapa kendaraan lapis baja, 12 Toyota pick-up, tiga peluncur granat, selusin lebih senjata mesin dan amunisi.

Terkait jumlah mereka yang tewas dalam serangan di Baga tersebut, tidak diketahui dengan pasti. Menurut angka resmi dari pemerintah Nigeria, 120 hingga 2.000 warga sekitar menjadi korban.

"Jumlah anggota Boko Haram melebihi jumlah anak buahnya. Mereka juga memiliki senjata yang mengungguli peralatan cadangan tentara Nigeria," ujar pengacara sang jenderal yang berencana akan mengajukan banding seperti dikutip dari BBC.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0895 seconds (0.1#10.140)