Badai Erika Hantam Dominika, 12 Tewas
A
A
A
SANTO DOMINGGO - Hujan deras akibat badai tropis Erika telah menyebabkan kehancuran di pulau Karibia, Dominika. Setidaknya 12 orang tewas dan lebih dari 20 orang hilang akibat hantaman badai ini.
Menurut Pusat Badai Amerika Serikat, badai Erika menuju ke Republik Dominika pada Jumat pagi. Hujan yang dibawa badai tropis ini juga menyambangi Kepulauan Virgin dan Puerto Rico.
Perdana Menteri Roosevelt Skerrit mengatakan, badai Erika menyebabkan kerusakan di sebuah pulau kecil akibat dihantam oleh banjir. Ia pun mengungkapkan keprihatinan kepada warga di Petite Savanne yang dihantam longsor. Pasalnya, hingga saat ini tim penyelamat belum bisa menjangkau lokasi.
"Yang dikhawatirkan adalah jumlah korban yang hilang," katanya seperti dikutip dari CNN, Jumat (28/8/2015). Pihak berwenang saat ini tengah fokus pada upaya pencarian dan penyelamatan dibantu oleh negara-negara lain yang menyediakan helikopter dan bantuan lainnya.
Skerrit mengatakan, tugas untuk memperbaiki infrastruktur akan dilakukan kemudian. Pihaknya harus memperkirakan biaya yang dibutuhkan untuk memperbaiki rumah, jalan, jembatan, dan struktur lainnya yang diprediksi akan menelan biaya puluhan juta dolar.
Menurut Pusat Badai Amerika Serikat, badai Erika menuju ke Republik Dominika pada Jumat pagi. Hujan yang dibawa badai tropis ini juga menyambangi Kepulauan Virgin dan Puerto Rico.
Perdana Menteri Roosevelt Skerrit mengatakan, badai Erika menyebabkan kerusakan di sebuah pulau kecil akibat dihantam oleh banjir. Ia pun mengungkapkan keprihatinan kepada warga di Petite Savanne yang dihantam longsor. Pasalnya, hingga saat ini tim penyelamat belum bisa menjangkau lokasi.
"Yang dikhawatirkan adalah jumlah korban yang hilang," katanya seperti dikutip dari CNN, Jumat (28/8/2015). Pihak berwenang saat ini tengah fokus pada upaya pencarian dan penyelamatan dibantu oleh negara-negara lain yang menyediakan helikopter dan bantuan lainnya.
Skerrit mengatakan, tugas untuk memperbaiki infrastruktur akan dilakukan kemudian. Pihaknya harus memperkirakan biaya yang dibutuhkan untuk memperbaiki rumah, jalan, jembatan, dan struktur lainnya yang diprediksi akan menelan biaya puluhan juta dolar.
(esn)