Tentara China Bersihkan Lokasi Ledakan di Tianjin

Minggu, 16 Agustus 2015 - 22:16 WIB
Tentara China Bersihkan...
Tentara China Bersihkan Lokasi Ledakan di Tianjin
A A A
TIANJIN - Tentara China dan petugas penyelamat dengan menggunakan masker dan pakaian khusus mendatangi lokasi ledakan di pelabuhan Tianjin. Mereka datang untuk membersihkan sisa-sisa bahan kimia sebelum datangnya hujan. Ditakutkan, jika tersapu oleh air hujan, bahan kimia tersebut terbawa dan menciptakan bahaya gas beracun lanjutan.

Para pejabat publik China mengakui adanya zat beracun namun hal itu tidak akan membahayakan mereka yang berada di radius lebih dari 2 km dari area ledakan.

"Saya dapat memastikan tidak akan ada kerusakan lanjutan kepada masyarakat," kata Kepala Staf Militer Daerah Beijing, Shi Luze, seperti disutat dari Reuters, Minggu (16/8/2015).

Shi mengungkapkan ada lebih dari 100 ton bahan mematikan natrium sianida yang disimpan dalam dua lokasi terpisah. Dia mengatakan para pekerja sedang berusaha membersihkan daerah tersebut dari bahan kimia sebelum hujan turun yang kemungkinan bisa menimbulkan gas beracun.

Sebelumnya, petugas pemadam kebakaran sempat menuai kecaman karena memadamkan api dengan menggunakan air. Pasalnya, menggunakan air hanya akan memperbesar api mengingat sifat dari bahan kimia yang terbakar.

Kelompok pecinta lingkungan, Greenpeace mengatakan, hasil tes di sekitar lokasi kebakaran menunjukan bahwa persedian air dilokasi tersebut tidak terkontaminasi sianida. Meski begitu mereka tidak menyangkal adanya bahan kimia berbahaya lainnya terkandung dalam air yang diuji.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0951 seconds (0.1#10.140)