Puing Dipastikan MH370, Malaysia Airlines Sebut Terobosan Besar

Kamis, 06 Agustus 2015 - 10:34 WIB
Puing Dipastikan MH370,...
Puing Dipastikan MH370, Malaysia Airlines Sebut Terobosan Besar
A A A
KUALA LUMPUR - Pihak maskapai Malaysia Airlines menyebut temuan puing yang dikonfirmasi milik pesawat MH370 sebagai terobosan besar dalam pencarian pesawat itu. Konfirmasi tentang kepastian puing MH370 itu disampaikan Perdana Menteri Malaysia, Najib Razak.

”Kami berharap dan berharap bahwa akan ada lebih banyak objek yang ditemukan, yang akan dapat membantu menyelesaikan misteri ini,” kata pihak maskapai, dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip Reuters, Kamis (6/8/2015).

Puing yang ditemukan di Pulau Reunion, pulau milik Prancis di Samudera Hindia dinyatakan bagian dari sayap pesawat MH370. Puing itu ditemukan pekan lalu dan telah diterbangkan ke Prancis untuk diteliti.

Sebelumnya, PM Najib Razak, telah mengkonfirmasi bahwa puing tersebut dipastikan milik pesawat Malaysia Airlines MH370. “Hari ini, 513 hari sejak pesawat menghilang, dengan sangat berat hati saya harus memberitahu Anda bahwa tim pakar internasional telah meyakinkan dan menegaskan bahwa puing-puing pesawat yang ditemukan di Réunion memang dari MH370!,” kata Najib. (Baca: PM Malaysia: Puing di Pulau Reunion Milik MH370!)

Kendati demikian, para kerabat penumpang menilai temuan puing itu bukan bab akhir dari pencarian dan misteri tragedi MH370. ”Meskipun mereka menemukan sesuatu, Anda tahu, itu bukan akhir,” kata Jacquita Gonzales, yang suaminya, Patrick Gomes, jadi petugas di pesawat MH370.

”Mereka masih harus mencari seluruh (bagian) pesawat dan pasangan kita secara baik. Kami masih ingin mereka kembali,” ujarnya.

Sara Weeks, adik dari penumpang MH370 bernama Paul Weeks, mengaku “jijik” ketika ditelepon wartawan yang memberitahunya soal temuan puing MH370. (Baca juga: Puing Dipastikan MH370, Kerabat Penumpang: Bukan Bab Akhir)

”Setiap kali sesuatu terjadi, itu akan membawa Anda segera kembali ke masa itu, ke perasaan yang sama, sama semuanya, tapi sekali lagi ini menjadi waktu dari minggu kekacauan dan itu akan terus berulang untuk beberapa waktu,” ujarnya.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6001 seconds (0.1#10.140)