Ribuan Rakyat Basque Tuntut Merdeka dari Spanyol
A
A
A
BASQUE - Ribuan rakyat di Basque berdemo menuntut referendum untuk merdeka dari Spanyol. Mereka pada hari Minggu membentuk rantai manusia yang membentang di beberapa kota di Basque, termasuk di Vitoria, Bilbao dan San Sebastian.
Banyak dari demonstran mengenakan atribut dengan warna khas bendera Basque, yakni merah, putih dan hijau.
Demonstrasi menuntut referendum ini digalang oleh kelompok pro-kemerdekaan Gure Esku Dago. Kelompok ini telah didukung separatis dan tokoh lokal.
Masyarakat Basque telah lama menghendaki kemerdekaan dari Spanyol. Mereka ingin menggelar Pemilu sendiri. Wilayah Basque, yang memiliki bahasa dan budaya yang berbeda di Spanyol telah terinspirasi oleh kelompok pro-kemerdekaan di wilayah Catalonia.
”Semakin banyak orang percaya bahwa hak kita untuk memutuskan masalah kita semua dan bahwa kita memiliki hak untuk memutuskan masa depan kita,” kata Pello Urizar, kepala koalisi separatis Bildu, kepada wartawan, seperti dilansir IB Times, Senin (22/6/2015).
Rakyat Basque pada 2008 pernah dijadwalkan menggelar refendum untuk merdeka dari Spanyol. Namun, rencana itu diblokir oleh Mahkamah Agung Spanyol atas perintah Pemerintah Spanyol. Keputusan itu telah memicu kritik dan protes yang meluas.
Banyak dari demonstran mengenakan atribut dengan warna khas bendera Basque, yakni merah, putih dan hijau.
Demonstrasi menuntut referendum ini digalang oleh kelompok pro-kemerdekaan Gure Esku Dago. Kelompok ini telah didukung separatis dan tokoh lokal.
Masyarakat Basque telah lama menghendaki kemerdekaan dari Spanyol. Mereka ingin menggelar Pemilu sendiri. Wilayah Basque, yang memiliki bahasa dan budaya yang berbeda di Spanyol telah terinspirasi oleh kelompok pro-kemerdekaan di wilayah Catalonia.
”Semakin banyak orang percaya bahwa hak kita untuk memutuskan masalah kita semua dan bahwa kita memiliki hak untuk memutuskan masa depan kita,” kata Pello Urizar, kepala koalisi separatis Bildu, kepada wartawan, seperti dilansir IB Times, Senin (22/6/2015).
Rakyat Basque pada 2008 pernah dijadwalkan menggelar refendum untuk merdeka dari Spanyol. Namun, rencana itu diblokir oleh Mahkamah Agung Spanyol atas perintah Pemerintah Spanyol. Keputusan itu telah memicu kritik dan protes yang meluas.
(mas)