Hina Agama Islam, Pastor Irlandia Utara Dituntut

Jum'at, 19 Juni 2015 - 09:14 WIB
Hina Agama Islam, Pastor...
Hina Agama Islam, Pastor Irlandia Utara Dituntut
A A A
BELFAST - James McConnell, seorang pastor asal Irlandia Utara menghadapi tuntutan kejaksaan setelah dia menghina agama Islam dengan menyebutnya sebagai agama setan. Ucapan penghinaan itu dia sampaikan ketika memberikan khotbah di gereja Belfast pada 2014.

Kejaksaan Irlandia Utara (PPS) menyatakan bahwa pastor itu akan menghadapi tuntutan setelah ia menolak untuk menerima hukuman yang lebih rendah.

“Saya dapat mengkonfirmasikan bahwa setelah mempertimbangkan keluhan sehubungan dengan siaran khotbah di internet pada bulan Mei 2014, keputusan diambil untuk memberikan peringatan kepada individu tersebut bahwa informasi itu sebagai pelanggaran Undang-Undang Komunikasi 2003,” kata seorang juru bicara PPS.

Pihak kejaksaan menilai khotbah pastor itu berisi materi yang terlalu ofensif. ”Tawaran untuk diberikan peringatan sudah ditolak oleh terdakwa dan sesuai materi yang ada, kini kami melanjutkan dengan cara penuntutan di pengadilan,” lanjut juru bicara itu, seperti dikutip Russia Today, semalam.

Pastor McConnel sempat membela diri pada saat itu.”Saya tidak berniat menyinggung atau menghina setiap anggota komunitas Muslim,” katanya.

”Khotbah saya menarik perhatian banyak pengikut Islam, sayangnya doktrin Islam ditafsirkan sebagai pembenaran untuk kekerasan,” lanjut dia. "Islam adalah setan," katanya lagi.

Tetapi pastor itu tidak bisa mengelak laporan bahwa ucapannya telah menghina agama Islam. Polisi telah diminta untuk menyelidiki McConnell atas tuduhan kebencian agama. Kasus ini bahkan memaksa Menteri Pertama Irlandia Utara, Peter Robinson, mengeluarkan permintaan maaf di depan publik dan ulama Islam.
()
Berita Terkait
Siapa Emma Little-Pengelly?...
Siapa Emma Little-Pengelly? Wakil Menteri Pertama Irlandia Utara yang Menginspirasi
Biden Tiba di Irlandia...
Biden Tiba di Irlandia Utara untuk Tandai Peringatan Kesepakatan Damai
Sempat Kesulitan, Italia...
Sempat Kesulitan, Italia Berhasil Benamkan Irlandia Utara
Preview Italia vs Irlandia...
Preview Italia vs Irlandia Utara: Tipikal Inggris yang Menyulitkan Mancini
Sepanjang 2021, Benda...
Sepanjang 2021, Benda Mirip UFO Sering Terlihat di Irlandia Utara
Sri Mulyani Ungkap Irlandia...
Sri Mulyani Ungkap Irlandia Utara Jadi Idola Perusahaan Pengemplang Pajak
Berita Terkini
Xi Jinping Tegaskan...
Xi Jinping Tegaskan Rusia dan China akan Lawan Paksaan di Panggung Dunia
27 menit yang lalu
BREAKING NEWS! Asap...
BREAKING NEWS! Asap Putih Muncul dari Cerobong Kapel Sistina, Paus Baru telah Terpilih
30 menit yang lalu
Film Baru Ungkap Identitas...
Film Baru Ungkap Identitas Penembak Jitu Israel Pembunuh Jurnalis Shireen Abu Akleh
3 jam yang lalu
Israel Ingin Bangun...
Israel Ingin Bangun Kamp Isolasi Paksa di Gaza yang Mirip Ghetto Nazi
3 jam yang lalu
10 Sebab Jet Tempur...
10 Sebab Jet Tempur J-10C Pakistan Bisa Tembak Jatuh 3 Rafale India yang Lebih Canggih
4 jam yang lalu
5 Fakta India Rudal...
5 Fakta India Rudal Masjid di Pakistan, Picu Kemarahan Dunia
5 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved