Polandia Siap Bantu Atasi Kemacetan Jakarta

Rabu, 17 Juni 2015 - 17:39 WIB
Polandia Siap Bantu...
Polandia Siap Bantu Atasi Kemacetan Jakarta
A A A
JAKARTA - Polandia menyatakan siap membantu Jakarta untuk mengatasi kemacetan, hal yang selama ini menjadi "penyakit" di ibukota. Hal tersebut disampaikan oleh pemimpin perusahaan kereta api di Polandia, Leslaw Kuzaj.

Pernyataan Presiden Alstom Transport Polandia itu terucap kala dirinya melakukan pertemuan dengan Direktur Jenderal Amerika dan Eropa Kementerian Luar Negeri Indonesia Dian Triansyah Djani. Kuzaj mengatakan dengan teknologi yang mereka miliki saat ini, Polandia bisa memberikan solusi untuk memecah kemacetan di Jakarta.

“Dengan teknologi yang dimiliki, kami siap membantu mengatasi masalah transportasi di Indonesia," kata Kujaz, dalam rilis yang diterima Sindonews dari Kemlu RI pada Rabu (17/6/2015).

Sementara itu Dian mengatakan, Indonesia akan mengundang Polandia untuk turut berpartisipasi membantu mengatasi kemacetan di Jakarta. "Kita undang Polandia untuk berpartisipasi mengatasi kemacetan di Jakarta, terutama transportasi kereta api dari Bandara Soekarno-Hatta ke pusat kota,” kata pria yang disapa Trian tersebut.

Trian juga mengungkapkan mengapa Alstom yang dipilih untuk diajak kerjasama dalam mengurai kemcetan di Jakarta. Karena, menurutnya Alstom memiliki keunggulan jika dibandingkan perusahaan kereta api yang lain, yaitu masa pembangunan konstruksi yang lebih cepat dan biaya yang lebih kompetitif.
(esn)
Berita Terkait
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Indonesia dengan Polandia
Covid-19 Varian XBB...
Covid-19 Varian XBB 1.5 Kraken Ditemukan di Indonesia, WNA Polandia Terkonfirmasi Positif
Presiden Polandia Sebut...
Presiden Polandia Sebut LGBT Lebih Menghancurkan dari Komunisme
Ilona, Gadis Polandia...
Ilona, Gadis Polandia yang Pernah Dekat dengan Habibie
Keren, Startup Indonesia...
Keren, Startup Indonesia Kolaborasi Bareng Polandia Siapkan 1.000 Beasiswa
Hampir Sama, Ada 5 Perbedaan...
Hampir Sama, Ada 5 Perbedaan Bendera Polandia dan Indonesia
Berita Terkini
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
7 jam yang lalu
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
8 jam yang lalu
Balas Perang Tarif Trump,...
Balas Perang Tarif Trump, Presiden China Xi Jinping Galang Kekuatan di ASEAN
8 jam yang lalu
Eks Pejabat Mossad Ungkap...
Eks Pejabat Mossad Ungkap Netanyahu akan Dipaksa Terima Gencatan Senjata Tahap Kedua
9 jam yang lalu
AS Mulai Tarik Pasukan...
AS Mulai Tarik Pasukan dari Pangkalan Utama di Dekat Ladang Gas Terbesar Suriah
9 jam yang lalu
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
11 jam yang lalu
Infografis
Libur Lebaran 28 Maret-1...
Libur Lebaran 28 Maret-1 April 2025, Waspadai Banjir Rob Jakarta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved