Pesawat Hantam Gedung di Bandara AS, 5 Tewas

Jum'at, 31 Oktober 2014 - 10:43 WIB
Pesawat Hantam Gedung di Bandara AS, 5 Tewas
Pesawat Hantam Gedung di Bandara AS, 5 Tewas
A A A
KANSAS - Sedikitnya lima orang tewas ketika sebuah pesawat jatuh dan menghantam gedung di bandara Mid-Continent, Wichita, Kansas, Amerika Serikat (AS).

Setelah hantaman pesawat itu, ledakan besar terjadi. Pilot pesawat dilaporkan kehilangan kendali setelah lepas landas. Pesawat itu jatuh ketika pilot mecoba mendaratkan pesawat itu kembali ke Bandara Mid-Continent, semalam.

”Saya mendengar suara keras, tapi itu teredam. Saya melihat asap dan api. Saya bergegas," kata Lana Johnson, 65, wanita yang berada di kantor pos di dekat bandara ketika pesawat itu jatuh.

Kepala Pemadam Kebakaran setempat, Ron Blackwell, mengatakan pesawat itu tampaknya menyerang bagian atas bangunan dan memicu kebakaran.

”Petugas pemadam kebakaran yang terlibat dalam pemadaman yang mengerikan selama beberapa menit dan sekarang kami mengendalikan kontrol api,” ujar Blackwell.

Video yang diansir stasiun televisi setempat menunjukkan asap hitam yang berasal dari gedung mengepul setelah ditabrak pesawat itu. Menurut Reuters, Jumat (31/10/2014),ada lebih dari 100 orang di gedung pada insiden terjadi.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3784 seconds (0.1#10.140)