ISIS, Alasan Rusia Bantu Bashar al-Assad

Selasa, 29 September 2015 - 16:13 WIB
ISIS, Alasan Rusia Bantu Bashar al-Assad
ISIS, Alasan Rusia Bantu Bashar al-Assad
A A A
MOSKOW - Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov mengatakan, ISIS menjadi salah satu alasan mengapa pihaknya memberikan bantuan militer kepada pemerintah Suriah di bawah pimpinan Bashar al-Assad. Dirinya berujar, jika Suriah sampai hancur, maka ISIS akan mengambil alih negara tersebut, dan Rusia tidak akan membiarkan hal itu terjadi.

"Kami memiliki perasaan yang sangat kuat, bahwa kita tidak bisa membiarkan Suriah hancur. Sebab, alternatifnya adalah khalifah ISIS dan ketika itu terjadi kami akan melupakan Suriah yang kita ketahui sekarang," ucap Lavrov seperti dilansir Sputnik pada Selasa (29/9/2015).

Rusia sejauh ini mengakui telah mengirimkan penasihat militer, senjata dan sejumlah peralatan militer ke Suriah. Namun, mereka masih membantah telah mengirimkan jet tempur dan tentara ke Suriah.

Negeri Beruang Merah itu sendiri, baik melalui Lavrov ataupun Presiden Rusia Vladimir Putin telah menegaskan posisi mereka, bahwa mereka akan terus memberikan bantuan kepada Suriah, selama itu diminta. Menurut mereka, apa yang dilakukan di Suriah sudah sesuai dengan hukum internasional.

Putin beberapa lalu mengatakan pihaknya memberikan bantuan kepada pemerintah yang sah, dan bukan kepada pihak oposisi yang melakukan pemberontakan. Oleh karena itu, apa yang dilakukan Rusia sudah sesuai dengan hukum yang ada.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2771 seconds (0.1#10.140)