Perbandingan Kekuatan Militer Indonesia dengan Vietnam

Rabu, 11 Januari 2023 - 19:56 WIB
loading...
Perbandingan Kekuatan...
Kekuatan militer Indonesia jauh lebih unggul dibanding Vietnam berdasarkan pemeringkatan Global Fire Power. Foto/REUTERS
A A A
JAKARTA - Militer Indonesia sudah bertengger di peringkat 15 di dunia, sedangkan negara-negara Asia Tenggara lainnya seperti Malaysia dan Thailand berada di urutan 48 dan 29.

Militer Indonesia memang jawara di Asia Tenggara, tapi bukan berarti ia tidak punya saingan sama sekali. Militer Vietnam , yang kini berada di posisi 28, sedag beranjak untuk mendekati peringkat Indonesia.

Dikutip dari Global Fire Power, berikut perbandingan kekuatan militer Indonesia dengan Vietnam.

Angkatan Bersenjata

Jumlah personel aktif angkatan bersenjata Vietnam lebih banyak dibanding Indonesia. Negara yang memiliki bendera dengan logo bintang ini memiliki sebanyak 470.000 personel aktif, sedangkan Indonesia hanya memiliki 400.000 personel aktif.



Namun Indonesia memiliki personel cadangan yaitu sebanyak 400.000, sementara Vietnam memiliki 2.500.000 personel.

Angkatan Darat

Indonesia memiliki tank tempur 314 unit. Sedangkan Vietnam memiliki 1.829 unit.

Selain jumlah tank, jumlah generator militer Vietnam juga luar biasa banyaknya dengan totalnya 4.420 unit kendaraan tempur lapis baja. Sedangkan Indonesia hanya memiliki 1.444 unit saja.

Jumlah peluncur roket Indonesia juga kembali kalah dengan Vietnam dengan selisih 697 unit. Vietnam memiliki sebanyak 760 unit, sedangkan Indonesia hanya memiliki 63 unit.

Indonesia mengoleksi total 153 unit artileri otomatis dan Vietnam hanya memiliki 50 unit. Namun jumlah Indonesia juga kalah jika dibandingkan dengan artileri manual milik Vietnam, yakni 413 unit berbanding 599 unit.

Angkatan Udara

Indonesia merupakan penguasa udara di wilayah Asia Tenggara, namun kalah dalam kepemilikan pesawat tempur dengan Vietnam. Vietnam memiliki total 75 unit pesawat tempur, sedangkan Indonesia hanya mempunyai 41 unit.

Vietnam tidak memiliki helikopter tempur. Indonesia memiliki 15 unit. Soal pesawat angkut, Indonesia memiliki 66 unit, sedangkan Vietnam memiliki 9 unit.

Indonesia memiliki 126 unit pesawat latih, sedangkan Vietnam memiliki 30 unit. Untuk pesawat misi khusus, Indonesia unggul dengan koleksi 17 unit, sementara Vietnam memiliki 4 unit.

Angkatan Laut

Kekuatan Angkatan Laut Indonesia berada di urutan keenam dunia dengan total 296 unit kapal, sedangkan Vietnam tertinggal jauh di posisi 30 dunia dengan memiliki 109 unit.

Secara lebih rinci, militer Indonesia memiliki 7 unit fregat, 24 unit korvet, 181 unit kapal patroli serta 8 unit kapal selam. Sementara itu, Angkatan Laut Vietnam memiliki 9 unit fregat, 14 unit korvet, 54 unit kapal patroli serta 6 unit kapal selam.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Negara Terkuat di...
10 Negara Terkuat di Dunia 2025 secara Militer, Indonesia Nomor Berapa?
Vietnam Bakal Pecat...
Vietnam Bakal Pecat 100.000 Pegawai Pemerintah untuk Hemat Anggaran, Indonesia Berani Tiru?
Tak Seperti Indonesia,...
Tak Seperti Indonesia, Vietnam Pangkas PPN Sebesar 2%, Kurangi Kementerian dan PNS
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Suriah vs Indonesia
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Laos vs Indonesia Versi Global Firepower
Miliarder Truong My...
Miliarder Truong My Lan Harus Bayar Rp175 Triliun atau Dieksekusi Mati
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Arab Saudi vs Indonesia, Siapa Unggul?
Intip Kekuatan Militer...
Intip Kekuatan Militer Jepang vs Indonesia, Seperti Apa Perbandingannya?
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Iran vs Indonesia
Rekomendasi
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
33 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved