Agama Warga Negara Argentina dan Persentasenya

Senin, 12 Desember 2022 - 21:10 WIB
loading...
Agama Warga Negara Argentina...
Katolik Roma menjadi agama mayoritas di Argentina. Foto/REUTERS
A A A
JAKARTA - Argentina merupakan negara yang berada di selatan benua Amerika. Ia menjadi negara kedelapan dalam daftar 10 negara terbesar di dunia.

Negara ini mendeklarasikan kemerdekaannya pada 1816, setelah penjajahan Spanyol yang berlangsung selama tiga abad.

Penduduk Argentina kini mayoritas orang kulit putih yang berasal dari etnis Spanyol dan Italia.

Selain Eropa (Spanyol dan Italia), etnis lainnya dalam masyarakat Argentina adalah Mestizo (campuran Eropa dan Amerindian), Amerindian (penduduk asli), dan lainnya.

Berdasarkan konsitusi, penduduk Argentina bebas memeluk agama dan keyakinannya. Tidak ada agama resmi negara, tetapi negara memberikan status legal bagi gereja Katolik Roma.

Katolik Roma juga merupakan agama mayoritas penduduk Argentina. Berikut beberapa agama penduduk Argentina dan persentasenya.

1. Katolik Roma (62,9%)

Katolik Roma adalah agama yang paling umum dianut di Argentina, berdasarkan hasil survei 2019 yang diselenggarakan oleh lembaga penelitian negara, National Scientific and Technical Research Council of Argentina (CONICET).

Pemeluk agama Katolik Roma sebanyak 62,9% dari populasi. Namun, angka ini menurun lebih dari 13% dari tahun 2008 yang berjumlah 76,5%.

2. Protestan (15,3%)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1537 seconds (0.1#10.140)