Jerman Tiba-tiba Prihatin dengan Rencana Beli 35 Jet Tempur Siluman F-35

Senin, 05 Desember 2022 - 10:03 WIB
loading...
Jerman Tiba-tiba Prihatin...
Jerman tiba-tiba prihatin dengan rencananya membeli 35 unit jet tempur siluman F-35 buatan Amerika Serikat. Foto/Liz Lutz/Lockheed Martin
A A A
BERLIN - Kementerian Pertahanan Jerman tiba-tiba menyuarakan keprihatinan serius tentang rencana pembelian 35 unit jet tempur siluman F-35 buatan Amerika Serikat (AS).

Padahal, Berlin sebelumnya bersemangat dengan rencananya itu dengan alasan waspada terhadap Rusia yang bersenjata nuklir.

Berlin mengumumkan pada bulan Maret akan membeli 35 unit pesawat tempur yang dibuat oleh Lockheed Martin itu untuk menggantikan armada pesawat tempur Tornado yang sudah tua. Pengumuman itu muncul setelah invasi Rusia ke Ukraina.

Tetapi Kementerian Pertahanan Jerman tiba-tiba menyuarakan keprihatinan tentang penundaan dan biaya tambahan dalam pembelian pesawat yang nilainya hampir €10 miliar itu. Keprihatinan itu disampaikan dalam sebuah surat rahasia kepada Komite Anggaran Parlemen.



Menurut surat tersebut, ada faktor risiko yang berkisar dari peningkatan pekerjaan yang diperlukan di lapangan udara yang akan menampung F-35, persyaratan keamanan, dan potensi masalah dengan persetujuan untuk operasi penerbangan di Jerman.

Seorang juru bicara Kementerian Pertahanan mengatakan akan ada "kerjasama yang erat" dan "klarifikasi" masalah dengan Parlemen.

Sumber Parlemen mengatakan kepada AFP, yang dilansir Senin (5/12/2022), bahwa akan ada pertemuan darurat hari Senin di Kementerian Pertahanan, yang akan dihadiri oleh anggota Komite Anggaran dari tiga partai dalam koalisi yang berkuasa di Jerman.

Komite seharusnya mengeluarkan dana tahap pertama untuk proyek tersebut pada 14 Desember.

Surat rahasia yang dilihat AFP itu disiapkan oleh Kementerian Keuangan untuk Komite Anggaran Parlemen, dan berdasarkan penilaian dari Kementerian Pertahanan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
Donald Trump: Tidak...
Donald Trump: Tidak Ada yang Mengusir Rakyat Palestina dari Gaza
Ukraina Setuju Gencatan...
Ukraina Setuju Gencatan Senjata 30 Hari, Ini Respons Rusia
Ukraina Terima Gencatan...
Ukraina Terima Gencatan Senjata 30 hari, Berikut 4 Dampaknya bagi Perang Rusia
7 Fakta Donald Trump...
7 Fakta Donald Trump Memecat Tentara Transgender AS, dari 12.000 Prajurit LGBT hingga Bumerang Kepalsuan
7 Negara yang Berebut...
7 Negara yang Berebut Kekuasaan di Arktik, Rusia Jadi Jagoannya
Rekomendasi
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
33 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Respons China saat AS...
Respons China saat AS Hendak Jual Jet Tempur F-35 ke India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved