Militer Korsel Duga Korut Sedang Persiapkan Uji Tembak Rudal Balistik

Sabtu, 24 September 2022 - 18:20 WIB
loading...
Militer Korsel Duga...
Militer Korsel Duga Korut Sedang Persiapkan Uji Tembak Rudal Balistik. FOTO/Reuters
A A A
SEOUL - Militer Korea Selatan (Korsel) telah mendeteksi tanda-tanda bahwa Korea Utara (Korut) mungkin sedang bersiap untuk menguji rudal balistik yang diluncurkan dari kapal selam (SLBM).

Kemungkinan itu dilaporkan kantor berita Yonhap, Sabtu (24/9/2022), beberapa hari sebelum kunjungan Wakil Presiden Amerika Serikat (AS), Kamala Harris. Ini sejalan dengan laporan think tank yang berbasis di AS minggu ini, yang mengutip citra satelit komersial.



“Militer mendeteksi persiapan minggu ini di Sinpo, Provinsi Hamgyong Selatan, Korut,” Yonhap melaporkan, mengutip sumber militer Korea Selatan yang tidak disebutkan namanya.

“Presiden Korsel, Yoon Suk-yeol mengetahui tanda-tanda dan gerakan yang menunjukkan provokasi Korut, termasuk SLBM,” kata kantor kepresidenan dalam sebuah pernyataan pada Sabtu.

Wakil Presiden AS Harris akan mengunjungi kawasan itu minggu depan dan bertemu dengan para pemimpin Jepang dan Korsel.

Seorang pejabat senior pemerintah AS mengatakan pada briefing pada hari Jumat, bahwa uji coba nuklir atau provokasi lainnya mungkin terjadi selama perjalanan Harris ke wilayah tersebut. Tetapi, mereka tidak memiliki prediksi atau pengumuman untuk dibuat.



Sebuah kapal induk AS tiba di Korsel pada hari Jumat untuk pertama kalinya dalam sekitar empat tahun. Kapal induk itu bergabung dengan kapal militer lainnya untuk berpartisipasi dalam latihan bersama dengan pasukan Korsel.

Sebelumnya, Korut telah mengecam pengerahan militer AS dan latihan bersama sebagai latihan untuk perang dan bukti kebijakan bermusuhan oleh Washington dan Seoul.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kim Jong-un Janji Bangun...
Kim Jong-un Janji Bangun Monumen bagi Tentaranya yang Gugur di Perang Rusia
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
Mantan Presiden Korsel...
Mantan Presiden Korsel Didakwa Korupsi karena Minta Pekerjaan untuk Menantunya
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Ketegangan Memuncak,...
Ketegangan Memuncak, Menteri Pakistan Ancam Serangan Nuklir ke India
Menhan Sjafrie Sjamsoeddin...
Menhan Sjafrie Sjamsoeddin Akan Hadiri Parade Victory Day di Rusia
Rekomendasi
Bak di Film Laga, 4...
Bak di Film Laga, 4 Pencuri Mobil Kejar-kejaran dengan Polisi di Tol Jakarta-Cikampek
Profil Letkol Eka Wira...
Profil Letkol Eka Wira Dharmawan, Prajurit Kopassus yang Punya Julukan King of Sparko
Perluas Pasar, Pelaku...
Perluas Pasar, Pelaku UMKM Harus Kuasai Marketing Digital
Berita Terkini
Kim Jong-un Janji Bangun...
Kim Jong-un Janji Bangun Monumen bagi Tentaranya yang Gugur di Perang Rusia
21 menit yang lalu
Daftar 9 Salon Pengganti...
Daftar 9 Salon Pengganti Paus Fransiskus, Salah Satunya Kardinal yang Berulang Kali Mengungjungi Gaza
1 jam yang lalu
Bocah Ini Habiskan Uang...
Bocah Ini Habiskan Uang Jajan Bulanan Rp6,4 Juta untuk Pijat Senang, Ayahnya Lapor Polisi
1 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang:...
Dampak Perang Dagang: Canton Fair Sepi, Industri Ekspor China Terguncang
2 jam yang lalu
Takut Diserang Rusia,...
Takut Diserang Rusia, Finlandia Bangun Rel Kereta Perang Senilai Rp382 Miliar
2 jam yang lalu
3 Fakta Ledakan Pelabuhan...
3 Fakta Ledakan Pelabuhan Iran yang Menggemparkan, Benarkah Ada Keterlibatan Israel?
2 jam yang lalu
Infografis
Korut akan Kirim 150...
Korut akan Kirim 150 Rudal Balistik untuk Bantu Perang Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved