China Hentikan Latihan Militer di Sekitar Taiwan, Tapi Persiapan Perang Berlanjut

Rabu, 10 Agustus 2022 - 22:00 WIB
loading...
China Hentikan Latihan...
China Hentikan Latihan Militer di Sekitar Taiwan, Tapi Persiapan Perang Berlanjut. FOTO/Reuters
A A A
BEIJING - China telah mengumumkan diakhirinya latihan militernya di sekitar Taiwan . Namun, Beijing mengatakan, "pelatihan dan persiapan perang" lebih lanjut akan terus berlanjut.

Seorang juru bicara Komando Timur PLA mengatakan pada Rabu (10/8/2022) sore, bahwa latihan telah berhasil diselesaikan, dan “secara efektif menguji kemampuan tempur gabungan pasukan yang terintegrasi”, menurut media pemerintah.



Pernyataan itu berjanji untuk terus memantau selat Taiwan, secara teratur berpatroli di daerah itu dan tetap siap untuk bertempur.

Setelah ketua DPR Amerika Serikat, Nancy Pelosi, mengunjungi Taiwan minggu lalu, Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) Beijing meluncurkan latihan militer tembakan langsung di tujuh zona besar yang mengelilingi pulau utama Taiwan.

Menteri luar negeri Taiwan, Joseph Wu, menuduh China menggunakan latihan militer untuk mempersiapkan invasi. Pada hari Rabu, Pelosi membela kunjungannya, dengan mengatakan itu "benar-benar" sepadan.

“Kami tidak dapat membiarkan pemerintah China mengisolasi Taiwan,” kata Pelosi dalam sebuah wawancara dengan NBC. “Mereka tidak akan mengatakan siapa yang bisa pergi ke Taiwan,” lanjutnya.



Pemerintah Partai Komunis Tiongkok (PKT) mengklaim Taiwan sebagai provinsi yang memisahkan diri dari Tiongkok. Dalam buku putih yang dirilis melalui media pemerintah pada Rabu pagi, ia menegaskan kembali tekadnya untuk mencaplok Taiwan dengan paksa jika cara damai tidak berhasil.

“Kami akan bekerja dengan ketulusan terbesar dan mengerahkan upaya terbaik kami untuk mencapai reunifikasi damai,” kata versi resmi dokumen tersebut dalam bahasa Inggris.

"Tapi, kami tidak akan meninggalkan penggunaan kekuatan, dan kami memiliki pilihan untuk mengambil semua tindakan yang diperlukan," lanjut pernyataan tersebut.

(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Guru Perempuan Ini Hamil...
Guru Perempuan Ini Hamil dan Lahirkan Bayi dari Siswa Kelas 6 SD, Akhirnya Dipenjara
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia, Bagai Langit dan Bumi?
Profil Victor Gao, Analis...
Profil Victor Gao, Analis yang Sebut China Bisa Hidup 5.000 Tahun Lagi Meski Ditekan AS
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Pria Ini Ngebut dengan...
Pria Ini Ngebut dengan Tesla dan Tabrak Mati 3 Orang Sekeluarga, lalu Tertawa
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Kisah WNI Terjebak di...
Kisah WNI Terjebak di Kashmir Saat Tragedi Pahalgam yang Tewaskan 26 Wisatawan
Biodata 3 Istri Emir...
Biodata 3 Istri Emir Qatar Sheikh Tamim, Dikenal Anggun dan Berpengaruh
Rekomendasi
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, IKAPI Tekankan Pentingnya Kebersamaan dan Solidaritas Anggota
Simak, Ini Pesan Liliana...
Simak, Ini Pesan Liliana Tanoesoedibjo untuk Miss Indonesia 2024 Monica Kezia Menuju Miss World 2025
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
Berita Terkini
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
39 menit yang lalu
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
1 jam yang lalu
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
2 jam yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
3 jam yang lalu
10 Paus Gereja Katolik...
10 Paus Gereja Katolik yang Hidup Sezaman dengan Nabi Muhammad
4 jam yang lalu
Siapa Pelaku Pembantaian...
Siapa Pelaku Pembantaian Turis Hindu di Kashmir?
4 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved