Seoul Minta China-Rusia Bujuk Korut Batalkan Uji Coba Nuklir

Selasa, 28 Juni 2022 - 05:00 WIB
loading...
Seoul Minta China-Rusia...
Seoul Minta China-Rusia Bujuk Korut Batalkan Uji Coba Nuklir. FOTO/Reuters
A A A
SEOUL - Seorang pejabat tinggi Korea Selatan (Korsel) mengatakan pada Senin (27/6/2022), bahwa Korea Utara (Korut) semakin menargetkan Selatan dengan program senjata nuklirnya. Ia meminta China dan Rusia untuk membujuk Korut agar tidak melakukan uji coba nuklir.

Komentar Menteri Unifikasi Kwon Youngse muncul setelah pemimpin Korut Kim Jong-un menekankan kembali ambisi nuklirnya dalam pertemuan militer penting pekan lalu dan menyetujui tugas operasional baru yang tidak ditentukan untuk unit tentara garis depan.

Baca: Kim Jong-un Pimpin Pertemuan Militer Korut, Bakal Tes Senjata Nuklir?

Kwon, yang mengawasi hubungan Korsel dengan Korut mengatakan pada konferensi pers, bahwa Korut sedang mengeksploitasi lingkungan yang menguntungkan untuk mendorong maju dengan pengembangan senjata dan membalikkan status quo regional.

“Transisi Korut dalam pengembangan senjata dari rudal balistik jarak jauh ke rudal balistik jarak pendek, dari senjata nuklir strategis ke senjata nuklir taktis, jelas ditargetkan ke Korut,” kata Kwon, seperti dikutip dari AP.

“Tampak jelas bahwa Korut secara bersamaan mengejar kemampuan untuk menyerang Amerika Serikat dan menyerang Korsel,” lanjutnya. Kwon juga mengatakan Korut dapat melanjutkan uji coba nuklir “kapan saja.”

Sementara pemerintah Amerika Serikat telah berjanji untuk menerapkan sanksi tambahan terhadap Korut jika melakukan uji coba nuklir lagi, kemungkinan tindakan hukuman baru yang berarti masih belum jelas karena perang Rusia di Ukraina telah memperdalam perpecahan di antara anggota tetap Dewan Keamanan PBB.

Baca: Lawan Ancaman Nuklir Korut, Korsel Bakal Tingkatkan Kemampuan Pertahanan

China dan Rusia telah memveto proposal yang disponsori AS yang akan meningkatkan sanksi terhadap Korea Utara atas beberapa uji coba rudal balistiknya baru-baru ini.

Kwon, yang menjabat sebagai Duta Besar Korsel untuk China dari 2013 hingga 2015, menyatakan harapan bahwa Beijing dan Moskow akan bereaksi berbeda terhadap uji coba nuklir Korut karena keduanya telah mempertahankan dukungan publik untuk Semenanjung Korea yang telah didenuklirisasi.

“Jika Korut melanjutkan uji coba nuklir pada saat situasi keamanan global tidak stabil seperti sekarang, negara itu akan menghadapi kritik besar dari masyarakat internasional, dan tanggapannya akan lebih dari sekadar kata-kata,” kata Kwon.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Rusia Tembak Jatuh Lebih...
Rusia Tembak Jatuh Lebih dari 500 Drone Ukraina dalam Sehari
Parade Hari Kemenangan...
Parade Hari Kemenangan Jadi Taruhan Besar bagi Putin, Berikut 4 Alasannya
Apa Rusia Membantu Padamkan...
Apa Rusia Membantu Padamkan Kebakaran Israel?
Meski Ukraina Tebar...
Meski Ukraina Tebar Ancaman, Siapa yang Datang ke Parade Hari Kemenangan di Moskow?
Trump Incar Bantuan...
Trump Incar Bantuan Erdogan untuk Akhiri Perang Rusia-Ukraina
Jet Tempur J-36 China...
Jet Tempur J-36 China Diklaim Mampu Pecundangi Pesawat Pengebom Siluman B-21 AS
J-36 China Diklaim Bisa...
J-36 China Diklaim Bisa Pecundangi Pesawat Pengebom B-21 AS
India dan Pakistan di...
India dan Pakistan di Ambang Perang, Bagaimana Perbandingan Kekuatan Militer Kedua Negara?
Asap Hitam Keluar, Para...
Asap Hitam Keluar, Para Kardinal Gagal Pilih Paus Baru dalam Voting Putaran Pertama
Rekomendasi
Danau Raksasa Tiba-tiba...
Danau Raksasa Tiba-tiba Muncul Kembali setelah 130 Tahun Menghilang
Nestapa Arsenal 5 Tahun...
Nestapa Arsenal 5 Tahun Beruntun 0 Gelar
Trailer Squid Game 3...
Trailer Squid Game 3 Resmi Dirilis, Awal Ketegangan Baru
Berita Terkini
Rusia Tembak Jatuh Lebih...
Rusia Tembak Jatuh Lebih dari 500 Drone Ukraina dalam Sehari
Perang India-Pakistan,...
Perang India-Pakistan, Ini Sejarah Keduanya Menjadi Negara Bersenjata Nuklir
Sirene Meraung-raung...
Sirene Meraung-raung di Seluruh India setelah Pakistan Ancam Balas Dendam
Ganasnya 24 Rudal India...
Ganasnya 24 Rudal India Gempur Pakistan: Bos Jaish-e Mohammad Kehilangan 10 Anggota Keluarga
Siapa Vyomika Singh...
Siapa Vyomika Singh dan Sofiya Qureshi? 2 Perwira Perempuan India yang Jadi Arsitek Operasi Sindoor
Perang Nuklir India...
Perang Nuklir India dan Pakistan Bisa Korbankan Jutaan Nyawa Orang Tak Berdosa
Infografis
China Uji Coba Bom Hidrogen...
China Uji Coba Bom Hidrogen Hasilkan Suhu 1.000 Derajat Celsius
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved