Pria Ini Evakuasi 200 Orang dari Mariupol dengan Mobil Van yang Rusak

Selasa, 26 April 2022 - 21:49 WIB
loading...
Pria Ini Evakuasi 200...
Mykhailo Puryshev berhasil menyelamatkan 200 orang dari Mariupol, Ukraina, dengan mobil van yang rusak. Foto/Reuters
A A A
KIEV - Ketika pasukan Rusia memperketat pengepungannya Mariupol dan rudal-rudal menghujani, Mykhailo Puryshev melaju ke kota itu enam kali bulan lalu hanya untuk mengevakuasi warganya. Entah bagaimana ceritanya, ia bisa selamat meskipun mobil van merahnya hancur.

Pria Ukraina berusia 36 tahun, yang pernah mengelola klub malam di kota itu, mengatakan dia mengevakuasi lebih dari 200 orang dalam enam perjalanannya yang berbahaya. Aksinya ini kemudian menarik orang lain dan ikut bergabung dengannya dalam konvoi ke kampung halamannya.

Rusia pekan lalu mengklaim memegang kendali atas kota pelabuhan strategis itu, yang menjadi sasaran serangan perang paling intens, meskipun ratusan pasukan Ukraina masih dibiarkan di sana berlindung di sebuah pabrik baja yang luas. Ukraina mengatakan sekitar 100.000 warga sipil terdampar di kota itu.

Perjalanan yang dilakukan secara pribadi seperti Puryshev telah menjadi penyelamat bagi warga sipil yang kelaparan karena upaya untuk mendirikan koridor kemanusiaan berulang kali menemui kegagalan.

"Ketika saya pertama kali pergi (pada 8 Maret), kota itu seperti awan asap, seperti api unggun. Terakhir kali saya pergi, (kota) itu hanya abu dengan batu bara hitam bangunan," kata Puryshev seperti dikutip dari Channel News Asia, Selasa (26/4/2022).



Puryshev merilis video online tentang perjalanannya yang menawarkan pemandangan langka ke kota. Ponsel tidak berfungsi di sana dan informasinya kurang.

Busnya, yang dibeli teman-temannya khusus untuk evakuasi, memiliki kaca depan, tiga jendela samping dan satu pintu samping hancur dalam sebuah serangan, katanya.

"Syukurlah tidak ada orang di dalam," ujarnya.

Dia memperbaiki van di antara perjalanan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Trump Ancam AS akan...
Trump Ancam AS akan Mundur jika Perundingan Ukraina menjadi Sangat Sulit
Spesifikasi Taurus,...
Spesifikasi Taurus, Rudal Canggih Jerman yang Bakal Dikerahkan ke Ukraina untuk Melawan Rusia
Zelensky: China Memasok...
Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Rusia: Jerman Terlibat...
Rusia: Jerman Terlibat Perang Jika Ukraina Gunakan Rudal Taurus!
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
Profil Olena Zelenska,...
Profil Olena Zelenska, Sosok Cantik Istri Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky
92 Warga Palestina Tewas...
92 Warga Palestina Tewas dalam 2 Hari Terakhir Akibat Serangan Militer Israel
Kapal Terbakar lalu...
Kapal Terbakar lalu Tenggelam gara-gara Penumpang Masak, Hampir 150 Orang Tewas
Rekomendasi
Danareksa Komitmen Dorong...
Danareksa Komitmen Dorong Keberlanjutan Ekosistem Musik Indonesia
Bang Jago Pasuruan Tantang...
Bang Jago Pasuruan Tantang Duel Polisi di Depan Keluarga, Akhirnya Terkapar Positif Nyabu
Ribuan Jemaat Khusyuk...
Ribuan Jemaat Khusyuk Ikuti Misa Malam Paskah di Gereja Katedral Jakarta
Berita Terkini
Mantan Penasihat Trump...
Mantan Penasihat Trump Sebut Perang Dunia III Mungkin Sudah Dimulai, Ini 5 Indikatornya
2 jam yang lalu
Pemukim Ilegal Israel...
Pemukim Ilegal Israel Serbu Desa Badui di Tepi Barat
5 jam yang lalu
Pertama Kali di Dunia,...
Pertama Kali di Dunia, Robot Humanoid China Ikut Lomba Lari Melawan Manusia, Siapa Pemenangnya?
7 jam yang lalu
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
8 jam yang lalu
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
9 jam yang lalu
Punya Bakat dan Keahlian...
Punya Bakat dan Keahlian Unik? Arab Saudi Tarik Pemuda Berbakat dengan Paket Bebas Pajak
10 jam yang lalu
Infografis
Oarfish, Ikan Kiamat...
Oarfish, Ikan Kiamat yang Dikaitkan dengan Bencana Alam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved