Prangko Kapal Perang Rusia yang Tenggelam Jadi Buruan Kolektor Ukraina

Sabtu, 16 April 2022 - 09:15 WIB
loading...
Prangko Kapal Perang...
Prangko Kapal Perang Rusia yang Tenggelam Jadi Buruan Kolektor Ukraina. FOTO/Reuters
A A A
KIEV - Sebuah prangko yang menggambarkan seorang tentara Ukraina membuat gerakan tangan yang tidak senonoh ke arah kapal Moskva di Laut Hitam Rusia telah menjadi barang koleksi bagi orang Ukraina yang melihatnya sebagai tanda "kemenangan".

Di kantor pos pusat di ibukota Kiev, ratusan warga Ukraina dari segala usia terlihat mengantre berjam-jam pada Jumat (15/4/2022) untuk mendapatkan satu lembar prangko dari 1 juta eksemplar yang telah dicetak sejauh ini.

Baca: Tenggelamnya Kapal Perang Rusia Pukulan Telak bagi Putin

"Kapal itu adalah yang terbesar yang mereka (Rusia) miliki. Mereka banyak bertaruh dan kami menghancurkannya!" kata Yury Kolesan, 22, yang menunggu selama dua setengah jam untuk mendapatkan 30 prangko. "Ini adalah fase baru perang, salah satu kemenangan!", lanjutnya.

Kapal perang itu tenggelam pada hari Kamis setelah ledakan dan kebakaran yang diklaim Ukraina disebabkan oleh serangan rudal. Sementara Rusia mengatakan bahwa kerusakan itu disebabkan oleh ledakan amunisi di kapal.

Kapal penjelajah rudal itu menjadi terkenal pada tahap awal invasi Rusia ke Ukraina ketika krunya meminta satu unit penjaga perbatasan Ukraina untuk menyerah, namun mereka menolak dengan tegas. Insiden itu dengan cepat menjadi simbol perlawanan Ukraina terhadap serangan Rusia.

Baca: Kapal Perangnya Tenggelam, Rusia Mengamuk dengan Bombardir Pabrik Rudal Ukraina

Layanan pos Ukraina bulan lalu meluncurkan kompetisi untuk mengilustrasikan episode tersebut. Dari lebih dari 500 desain dikirimkan. Pemenang kompetisi adalah desainer Lviv Boris Groh. Karyanya menunjukkan seorang tentara Ukraina dari belakang tengah memaki kapal perang.

Prangko ini telah terbukti menjadi terkenal dan terjual habis di banyak kantor pos. Lalu, dengan cepat muncul untuk dijual kembali secara online oleh warga Ukraina.

"Kami ingin mencetak lebih banyak tetapi pemboman tadi malam di Kiev mempengaruhi pekerjaan pabrik dan kami tidak berhasil mencetak jumlah yang diperlukan," kata petugas layanan pos Ukraina, Igor Smelyansky kepada AFP.

(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Apa Rusia Membantu Padamkan...
Apa Rusia Membantu Padamkan Kebakaran Israel?
Meski Ukraina Tebar...
Meski Ukraina Tebar Ancaman, Siapa yang Datang ke Parade Hari Kemenangan di Moskow?
Trump Incar Bantuan...
Trump Incar Bantuan Erdogan untuk Akhiri Perang Rusia-Ukraina
Eropa Tak Bisa Mempertahankan...
Eropa Tak Bisa Mempertahankan Diri Melawan Rusia, Ini 6 Penyebabnya
Rusia Tutup Semua Bandara...
Rusia Tutup Semua Bandara di Moskow akibat Serangan Pesawat Nirawak Ukraina
Mantan Pejabat CIA:...
Mantan Pejabat CIA: AS Sengaja Biarkan Ukraina Berdarah-darah
Menguak Alasan Ukraina...
Menguak Alasan Ukraina Jual Harta Karun Logam Tanah Jarang ke Amerika
Rayakan Hari Star Wars,...
Rayakan Hari Star Wars, Akun Medsos Gedung Putih Unggah Gambar AI Trump Sebagai Jedi
Mahathir Mohamad: Trump...
Mahathir Mohamad: Trump Tak Paham Dunia, Ketinggalan 100 Tahun
Rekomendasi
Tekanan Makroekonomi...
Tekanan Makroekonomi Warnai Kuartal I 2025, MPMX Fokus Jaga Stabilitas Bisnis
35 Contoh Soal Peluang...
35 Contoh Soal Peluang Empirik SMP Kelas 8, Lengkap Beserta Jawaban dan Pembahasannya
Refa Ardhi Bongkar Rahasia...
Refa Ardhi Bongkar Rahasia Bangun Kanal YouTube Gaming dari Nol
Berita Terkini
Friedrich Merz Terpilih...
Friedrich Merz Terpilih sebagai Kanselir Jerman pada Upaya Kedua
Israel Murka Maskapai...
Israel Murka Maskapai AS Setop Penerbangan usai Serangan Rudal Houthi
Militer Israel Peringatkan...
Militer Israel Peringatkan Warga Yaman Tinggalkan Daerah Sekitar Bandara Sanaa
Eks Sandera: Saya Merasa...
Eks Sandera: Saya Merasa Lebih Aman di Tahanan Hamas daripada di Israel
Apa Rusia Membantu Padamkan...
Apa Rusia Membantu Padamkan Kebakaran Israel?
Meski Ukraina Tebar...
Meski Ukraina Tebar Ancaman, Siapa yang Datang ke Parade Hari Kemenangan di Moskow?
Infografis
Publik Arab Senang Israel...
Publik Arab Senang Israel Mengalami Kebakaran yang Hebat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved