Terancam AS, China Tingkatkan Persenjataan Nuklir

Senin, 11 April 2022 - 06:59 WIB
loading...
Terancam AS, China Tingkatkan...
China dilaporkan telah meningkatkan persenjataan nuklirnya karena merasa terancam oleh Amerika Serikat. Foto/REUTERS
A A A
BEIJING - China telah mempercepat upaya untuk meningkatkan persenjataan nuklirnya karena Beijing sangat prihatin dengan ancaman yang ditimbulkan oleh Amerika Serikat (AS) .

Surat kabar Wall Street Journal (WSJ), pada Minggu (10/4/2022), melaporkan kepemimpinan China membuat keputusan strategis untuk memperkuat pencegahan nuklir negara itu jauh sebelum konflik saat ini di Ukraina.

Namun, peristiwa terbaru di Eropa, serta retorika yang semakin konfrontatif antara Beijing dan Washington atas Taiwan, telah mendorong percepatan program tersebut.

Laporan WSJ itu berdasarkan informasi yang diperoleh dari sumber anonim biasa yang bekerja dengan berbagai lembaga yang terlibat dalam masalah keamanan di China.



Sebagai bukti lebih lanjut dari klaim surat kabar Amerika tersebut, laporan itu juga mengutip citra satelit tentang lebih dari 100 silo rudal yang dicurigai di salah satu wilayah barat China, di mana peningkatan aktivitas telah terdeteksi.

Surat kabar itu menduga bahwa fasilitas itu dapat menampung rudal jarak jauh DF-41 baru China, yang mulai beroperasi pada tahun 2020.

Rudal jenis itu, menurut laporan WSJ, dapat membawa hulu ledak nuklir dan mampu mencapai daratan AS.

Laporan WSJ mengeklaim bahwa pemerintah China sejatinya belum melihat perluasan kemampuan senjata nuklirnya sebagai prioritas utama negara itu, mengingat senjata semacam itu tidak banyak nilainya di sebagian besar perang lokal dan konvensional.

Namun, sikap hawkish pemerintahan Trump sebelumnya terhadap China menjadi titik balik yang membuat para pemimpin di Beijing mempertimbangkan kembali pentingnya senjata nuklir.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
Trump Tolak Rencana...
Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran, Apa Alasannya?
Bawa 159 Orang, Pesawat...
Bawa 159 Orang, Pesawat United Airlines Terbakar setelah Tabrak Seekor Kelinci
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Krisis Litium di China...
Krisis Litium di China Picu Kekhawatiran Global
China kepada AS: Berhenti...
China kepada AS: Berhenti Mengancam dan Memeras!
Israel Bersiap Serang...
Israel Bersiap Serang Iran, Ini Rincian Bom yang Disiapkan
Lomba Balap Sperma Pertama...
Lomba Balap Sperma Pertama di Dunia Akan Digelar di AS
Dewi Soekarno Dilaporkan...
Dewi Soekarno Dilaporkan ke Polisi Jepang karena Lempar Gelas ke Karyawan, Ini Perkembangan Kasusnya
Rekomendasi
Keutamaan Surat Al Anam,...
Keutamaan Surat Al Anam, Dijaga Malaikat hingga Memudahkan Segala Urusan
Sinetron Kau Ditakdirkan...
Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Tayang Perdana di RCTI, Pemain dan Kru Gelar Syukuran
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 113: Permintaan Rujuk Lingga Pada Arini
Berita Terkini
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
34 menit yang lalu
Pertama Kali, Israel...
Pertama Kali, Israel Izinkan Ratusan Orang Yahudi Masuk dan Berdoa di dalam Masjid Al-Aqsa
1 jam yang lalu
Profil Olena Zelenska,...
Profil Olena Zelenska, Sosok Cantik Istri Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky
2 jam yang lalu
Trump Tolak Rencana...
Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran, Apa Alasannya?
2 jam yang lalu
Bawa 159 Orang, Pesawat...
Bawa 159 Orang, Pesawat United Airlines Terbakar setelah Tabrak Seekor Kelinci
3 jam yang lalu
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
4 jam yang lalu
Infografis
6 Produk Buatan China...
6 Produk Buatan China yang Digemari Konsumen Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved