Mengejutkan, Bloomberg Rilis Berita Rusia Menginvasi Ukraina

Minggu, 06 Februari 2022 - 00:01 WIB
loading...
Mengejutkan, Bloomberg...
Kantor berita Bloomberg menerbitkan berita utama yang berjudul, Live: Rusia menginvasi Ukraina. Foto/twitter
A A A
KIEV - Kantor berita Bloomberg menerbitkan berita utama yang berjudul, “Live: Rusia menginvasi Ukraina” pada Sabtu (5/2/2022). Berita itu muncul di beranda sekitar tengah malam waktu Moskow dan berada di sana selama hampir setengah jam.

Artikel berita itu kemudian dihapus dan permintaan maaf atas kesalahan pemuatan berita itu dikeluarkan.



“Para pengguna yang terkejut mengklik berita itu saat masih aktif dialihkan ke halaman error,” papar laporan New York Post.



Tangkapan layar situs web Bloomberg yang dibagikan di Twitter menunjukkan klaim sensasional itu sebagian besar tidak diketahui selama setidaknya 24 menit sebelum dihapus.



“Kami sangat menyayangkan kesalahan tersebut. Judulnya telah dihapus dan kami sedang menyelidiki penyebabnya,” ungkap Bloomberg dalam mea culpa singkatnya, tersembunyi di balik paywall.

Kesalahan berbahaya itu terjadi setelah berbulan-bulan ketakutan yang didengungkan media dan pejabat senior Barat tentang Rusia yang diduga merencanakan invasi skala penuh ke Ukraina kapan saja sekarang.

Prediksi-prediksi itu kemudian agak dilunakkan dari sebelumnya yang disebut "dekat" oleh Gedung Putih.

Kremlin bersikeras selama ini bahwa tidak ada serangan yang sedang dikerjakan. Moskow telah berulang kali menolak tuduhan itu sebagai "histeria" dan "berita palsu."

Bahkan Kiev pada satu titik mengkritik Barat karena merusak ekonominya dengan kepanikan terus-menerus tentang perang yang akan datang.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kremlin: Eropa Menginginkan...
Kremlin: Eropa Menginginkan Perang, Bukan Perundingan!
Trump Frustrasi pada...
Trump Frustrasi pada Zelensky: Dia Bisa Kehilangan Seluruh Ukraina
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
Gempa M 6,2 Guncang...
Gempa M 6,2 Guncang Istanbul, Orang-Orang Berlarian Keluar Gedung
Profil Jet Tempur Tupolev...
Profil Jet Tempur Tupolev Tu-160M Rusia, Pengebom Nuklir Canggih Pernah Dijajal Putin
Rekomendasi
Prabowo Bertemu PM Fiji,...
Prabowo Bertemu PM Fiji, Ajak Latihan Militer Bersama
Nasaruddin Umar Optimistis...
Nasaruddin Umar Optimistis Pelaksanaan Ibadah Haji 2025 Lebih Baik
Teruskan Perjuangan...
Teruskan Perjuangan Paus Fransiskus, Keuskupan Agung Jakarta Luncurkan Gerakan Belarasa
Berita Terkini
Profil Ibrahim Traore,...
Profil Ibrahim Traore, Penguasa Burkina Faso yang Disebut Bakal Gratiskan Pendidikan SD hingga Kuliah
30 menit yang lalu
Guru Perempuan Ini Hamil...
Guru Perempuan Ini Hamil dan Lahirkan Bayi dari Siswa Kelas 6 SD, Akhirnya Dipenjara
54 menit yang lalu
Tingkat Persetujuan...
Tingkat Persetujuan Publik terhadap Trump Anjlok ke Level Terendah, Rakyat AS Marah
58 menit yang lalu
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia, Bagai Langit dan Bumi?
1 jam yang lalu
Kisah Pangeran Arab...
Kisah Pangeran Arab Saudi Koma 20 Tahun: Sleeping Prince Ultah Ke-36 tapi Tak Kunjung Bangun
2 jam yang lalu
Siapa TRF? Kelompok...
Siapa TRF? Kelompok Pembantai 26 Turis Hindu di 'Mini Swiss' Kashmir yang Bikin Dunia Marah
3 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved