Presiden Ukraina kepada Barat: Jangan Bikin Panik!

Sabtu, 29 Januari 2022 - 10:17 WIB
loading...
A A A
"Itu akan mengerikan. Itu akan mengerikan, dan itu tidak perlu. Dan kami pikir hasil diplomatik adalah cara untuk pergi ke sini.”

Kepala Pentagon atau Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin mengatakan konflik Ukraina bukan tidak terelakkan. Austin menekankan kepada Moskow bahwa pintu diplomasi untuk mencegah konflik di Eropa Timur masih terbuka.

Bos Pentagon juga menegaskan kembali janjinya untuk membela sekutu NATO yang berbatasan dengan Ukraina jika terjadi serangan Rusia.

“Tidak ada alasan bahwa situasi ini harus berubah menjadi konflik. Dia (Presiden Rusia Vladimir Putin) dapat memilih untuk mengurangi eskalasi," katanya.

“Dia bisa memerintahkan pasukannya pergi. Dia bisa memilih dialog dan diplomasi. Apa pun yang dia putuskan, Amerika Serikat akan mendukung sekutu dan mitra kami," katanya lagi.

Pernyataannya muncul beberapa hari setelah AS menyampaikan respons tertulis terhadap masalah keamanan Rusia, yang menurut Putin tidak memperhitungkan “keprihatinan mendasar” negaranya—yaitu keberatan Moskow terhadap ekspansi NATO ke arah timur.
(min)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1390 seconds (0.1#10.140)