Brian Laundrie, Pacar Blogger Cantik Gabby Petito, Dimakan Buaya

Minggu, 24 Oktober 2021 - 00:59 WIB
loading...
Brian Laundrie, Pacar...
Gabby Petito (kanan), travel blogger AS yang ditemukan tewas September lalu, saat bersama kekasihnya, Brian Laundrie. Foto/North Port/Florida Police/Handout via REUTERS
A A A
WASHINGTON - Brian Laundrie, pacar travel blogger cantik Amerika Serikat (AS) Gabrielle "Gabby" Petito, yang diburu FBI selama sebulan terakhir telah ditemukan tewas di taman Florida. Penduduk setempat mengatakan jasad pria itu sebagian dimakan oleh buaya dan babi hutan.

Sisa-sisa jasad Laundrie (23) ditemukan pada hari Rabu lalu selama pencarian FBI setelah orang tuanya bergabung dengan pihak berwenang untuk mencarinya.

Baca juga: Sebulan Diburu, Pacar Blogger Cantik Gabby Petito Ditemukan Jadi Mayat

Petito ditemukan tewas pada September 2021 lalu selama perjalanan keliling AS dengan Laundrie. Sejak kematian Petito, Laundrie diburu para agen FBI karena dianggap sebagai orang yang berkepentingan atas kematian sang travel blogger.

Laundrie menghilang sejak awal bulan ini setelah kembali dari perjalanan tanpa kekasihnya, Gabby Petito (22), dan menolak untuk bekerja sama dalam penyelidikan.

FBI, pada Jumat, mengonfirmasi sisa-sisa jasad yang ditemukan milik Laundrie dengan melakukan perbandingan catatan gigi. Semua yang tersisa dari jasad itu adalah tulang.

Penduduk setempat mengeklaim bahwa jasad Laundrie dimakan oleh buaya dan babi hutan.

Mereka juga memastikan jasad Laundrie ditemukan di daerah yang sebelumnya tertutup air.

John Widmann, warga yang tinggal sekitar satu mil dari Carlton Reserve seluas 25.000 acre, mengatakan kepada New York Post, Sabtu (23/10/2021): "Saya berjalan di sana sepanjang waktu dan tidak akan ada banyak sisa yang tersisa."

“Ada buaya, tetapi yang terburuk adalah babi hutan. Mereka adalah hewan jahat dan akan memakan apa saja. Daging apa pun di tempat terbuka tidak akan sia-sia.”

“Tidak akan banyak yang harus dikerjakan koroner. Alam tidak menyia-nyiakan apapun.”

Jasad Gabby Petito ditemukan di daerah terpencil di Wyoming pada 19 September 2021, dan hasil pemeriksaan jenazah mengonfirmasi bahwa dia telah dicekik.

Baca juga: Gabby Petito, Travel Blogger Cantik Hilang 9 Hari Ditemukan Jadi Mayat

FBI meluncurkan perburuan untuk Laundrie dan menamainya sebagai orang yang berkepentingan dalam kematian Petito.

Gabby terakhir terlihat pada 27 Agustus 2021, ketika dia meminta maaf kepada staf restoran setelah Laundrie berdebat dengan mereka.

Laundrie kemudian sebentar kembali ke rumah orang tuanya di Florida pada 1 September 2021 sebelum dia menghilang, yang konon memberi tahu orang tuanya bahwa dia akan pergi hiking.

Sisa-sisa jenazah Laundrie ditemukan di samping ransel dan buku catatan milik pria itu di taman pada hari Rabu.

Pengacara keluarga Laundrie Steve Bertolino mengatakan dalam sebuah pernyataan kepada Fox News: "Chris dan Roberta Laundrie [orang tua Laundrie] telah diberitahu bahwa sisa-sisa jasad yang ditemukan kemarin memang milik Brian."

"Kami tidak memiliki komentar lebih lanjut saat ini dan kami meminta Anda untuk menghormati privasi keluarga Laundrie saat ini," katanya.

Petito dan Laundrie memulai perjalanan mereka pada awal Juli dari Long Island di New York, tempat orang tuanya tinggal.

Saat mereka melakukan perjalanan melalui Kansas, Colorado, Utah dan menuju ke barat, Petito mendokumentasikan "kehidupan van" mereka di media sosial.

Dia mem-posting foto terakhirnya ke Instagram pada 25 Agustus 2021, hari yang sama ketika dia terakhir berbicara dengan ibunya melalui telepon.

Mereka terlihat bertengkar pada bulan Agustus, di mana polisi di Utah merilis video yang menunjukkan Petito sambil menangis menggambarkan perselisihan yang dia miliki dengan Laundrie.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Fakta Viralnya Foto...
5 Fakta Viralnya Foto AI Donald Trump sebagai Paus, Netizen Sebut Anti Kristus
Siapa Penn Badgley?...
Siapa Penn Badgley? Aktor Penganut Baha'i yang Selalu Membaca Alquran dan Merenungkan Maknanya
Jet Tempur J-36 China...
Jet Tempur J-36 China Diklaim Mampu Pecundangi Pesawat Pengebom Siluman B-21 AS
AS Pangkas Jumlah Jenderal...
AS Pangkas Jumlah Jenderal Bintang 4 hingga 20 Persen, Ada Apa?
Pemerintah Trump Tawarkan...
Pemerintah Trump Tawarkan Rp16,4 Juta kepada Imigran Gelap untuk Angkat Kaki dari AS
Ini Respons Donald Trump...
Ini Respons Donald Trump usai Gambarnya sebagai Paus Picu Kemarahan Katolik
J-36 China Diklaim Bisa...
J-36 China Diklaim Bisa Pecundangi Pesawat Pengebom B-21 AS
Pakistan Klaim Tembak...
Pakistan Klaim Tembak Jatuh 2 Jet Tempur dan Drone India di Kashmir
Serangan India ke Pakistan...
Serangan India ke Pakistan Hancurkan 4 Masjid, Korban Tewas Jadi 31 Orang
Rekomendasi
Jokowi Tepis Isu Prabowo...
Jokowi Tepis Isu Prabowo Presiden Boneka: Visinya Kuat untuk Rakyat
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Have a Nice Date’Eps. 4. Rabu, 7 Mei 2025: Match! Giliran Gio Kencani Natasha
Sinopsis Layar Drama...
Sinopsis Layar Drama 'Kau Ditakdirkan Untukku' Eps 27, Rabu 7 Mei 2025: Mobil untuk Alya
Berita Terkini
Taruhan Siapa Paus yang...
Taruhan Siapa Paus yang Terpilih di Bursa Judi Capai Rp280 Miliar
Menanti Serangan Balasan...
Menanti Serangan Balasan Pakistan ke India, Akankah Perang Nuklir Pecah?
Kedubes India Ungkap...
Kedubes India Ungkap Serangan di Jammu dan Kashmir
Apa Itu Operasi Sindoor?
Apa Itu Operasi Sindoor?
Spesifikasi Jet Israel...
Spesifikasi Jet Israel yang Bombardir Houthi Yaman
Serangan India Salah...
Serangan India Salah Sasaran! Masjid Bilal Dibom, Sekolah dan Klinik Juga Hancur
Infografis
2 Alasan Buaya Hidup...
2 Alasan Buaya Hidup Berdampingan dan Tidak Mau Memakan Capybara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved