Pangkalan Militer AS di Suriah Dihantam Rudal

Kamis, 21 Oktober 2021 - 05:07 WIB
loading...
Pangkalan Militer AS...
Pangkalan militer AS di Suriah dihantam rudal. Foto/Ilustrasi
A A A
DAMASKUS - Pangkalan militer Amerika Serikat (AS) di Al-Tanf, provinsi Homs selatan Suriah , dilaporkan diserang oleh rudal atau drone . Tidak ada korban dalam serangan tersebut dan Komando Pusat AS menyalahkan milisi yang didukung Iran atas serangan tersebut.

Laporan serangan muncul secara online sekitar pukul 10 malam waktu setempat pada hari Rabu. Awalnya laporan menyebutkan "drone bunuh diri" dan beberapa pesawat. Seorang pejabat militer CENTCOM kemudian mengatakan kepada Sky News Arabia bahwa pangkalan itu menjadi sasaran serangan rudal dan tidak ada korban jiwa.

“Penilaian awal mencurigai (pelaku serangan) milisi yang didukung Iran, tetapi penyelidikan sedang berlangsung," pejabat itu menambahkan seperti dikutip dari Russia Today, Kamis (21/10/2021).

Baca juga: Turki Siapkan Aksi Militer untuk Libas Milisi Kurdi Suriah

Laporan lain mengklaim beberapa drone menargetkan pangkalan, dari arah perbatasan Irak-Suriah. Ada juga laporan tentang pesawat tempur yang menyerang sasaran di gurun sekitarnya, tetapi itu tampaknya adalah jet tempur AS yang melakukan serangan mendadak sebagai pembalasan.

Laporan lain yang belum dikonfirmasi mengatakan bahwa milisi menghubungi Koalisi pimpinan AS melawan Negara Islam (IS, sebelumnya ISIS) dan memperingatkan serangan yang akan datang, mendorong evakuasi pangkalan.

Pangkalan militer AS di Al-Tanf didirikan pada tahun 2016, untuk melatih pemberontak moderat melawan pemerintah di Damaskus. Sekitar 200 tentara AS dilaporkan dikerahkan di sana, untuk mendukung kelompok militan Tentara Komando Revolusi (Maghawir al-Thawra).

Kamp pengungsi Rukban juga terletak di daerah yang berbatasan dengan Irak dan Yordania. Suriah telah mengutuk semua kehadiran pasukan AS di wilayahnya sebagai tindakan agresi ilegal.

Baca juga: Israel Bombardir Suriah, 1 Tentara Rezim Assad Tewas
(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
AS Tegaskan Tak Perlu...
AS Tegaskan Tak Perlu Izin Israel untuk Buat Kesepakatan dengan Houthi
Profil Paus Leo XIV,...
Profil Paus Leo XIV, Penerus Paus Fransiskus dari Amerika Serikat
Dipantau Kim Jong-un,...
Dipantau Kim Jong-un, Korea Utara Gelar Latihan Serangan Balik Nuklir
AS Akan Bikin Bom Nuklir...
AS Akan Bikin Bom Nuklir Baru Bernama B61-13, Kekuatannya 24 Kali Lipat Bom Hiroshima
Aktivitas Sektor Jasa...
Aktivitas Sektor Jasa China Menurun di Tengah Tekanan Tarif AS
9 Fakta Unik Paus Leo...
9 Fakta Unik Paus Leo XIV yang Bikin Dunia Terbelalak
Bill Gates Berencana...
Bill Gates Berencana Sumbangkan Separuh Harta Kekayaanya
India Kirim Drone Pembawa...
India Kirim Drone Pembawa Bom Buatan Israel ke Pakistan, WNI Diminta Tak Keluar Rumah
DPR AS Batal Sahkan...
DPR AS Batal Sahkan RUU Hukum Warga yang Boikot Israel
Rekomendasi
Skirk: Sang Guru Pedang...
Skirk: Sang Guru Pedang Misterius dari Abyss yang Mengubah Takdir Tartaglia di Dunia Genshin Impact!
Legenda Tinju Naseem...
Legenda Tinju Naseem Hamed Prediksi Daniel Dubois Hancurkan Usyk di Duel Ulang
Ulang Tahun ke-46, Wendy...
Ulang Tahun ke-46, Wendy Cagur Ingin Diingat Lewat Kebaikan
Berita Terkini
Mungkinkah India dan...
Mungkinkah India dan Pakistan Gunakan Senjata Nuklir Sekarang? Ini Doktrin Mereka
Pertempuran Sengit Pecah...
Pertempuran Sengit Pecah di Kota Sialkot, Perbatasan India dan Pakistan Membara
Perang Nuklir Membayangi,...
Perang Nuklir Membayangi, Ledakan Besar Guncang Kashmir India, Wilayah Udara Ditutup
PM Pakistan Gelar Rapat...
PM Pakistan Gelar Rapat Badan Komando Nasional, Siapkan Senjata Nuklir?
Serangan Pakistan Hancurkan...
Serangan Pakistan Hancurkan Gudang Rudal BrahMos Kebanggaan India
Serangan Balasan Pakistan...
Serangan Balasan Pakistan Gempur Lokasi Penyimpanan Rudal India
Infografis
Warren Buffett Sebut...
Warren Buffett Sebut Dolar AS Sedang Menuju ke Neraka
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved