Jerman Perpanjang Lockdown Hingga 3 Mei, Perlonggar Pembatasan

Rabu, 15 April 2020 - 23:01 WIB
loading...
Jerman Perpanjang Lockdown...
Kanselir Jerman Angela Merkel. Foto/REUTERS
A A A
BERLIN - Jerman mempertimbangkan melonggarkan pembatasan pada toko-toko pada pekan depan. Pembatasan diberlakukan sejak bulan lalu untuk memperlambat penyebaran virus corona.

Meski demikian, aturan social distancing tetap berlaku hingga 3 Mei. Proposal itu terungkap dalam dokumen pemerintah yang diperoleh Reuters.

Kanselir Jerman Angela Merkel mulai membahas draf itu selama perundingan dengan para gubernur di 16 negara bagian di Jerman sejak pukul 2 sore pada Rabu (15/4).

Pertemuan itu membahas bagaimana melonggarkan beberapa pembatasan saat situasi membaik. Proposal itu termasuk membuka kembali sekolah secara bertahap mulai 4 Mei dengan prioritas untuk murid sekolah dasar dan murid sekolah menengah pertama pada akhir tahun ajaran.

Adapun pusat penitipan anak akan tetap tutup. Sekolah-sekolah juga harus menyiapkan rencana kebersihan sebelum membuka kembali aktivitas belajar mengajar.

Berbagai perkumpulan agama akan tetap dilarang dan restoran, bar, cafe, bioskop serta tempat pertunjukan musik akan tetap tutup.

Namun para pedagang dengan toko sebesar maksimal 800 meter persegi, termasuk salon, kebun binatang, dan perpustakaan publik akan diizinkan buka pekan depan dengan aturan ketat social distancing dan kebersihan.

Wakil Kanselir Jerman Olaf Scholz menyatakan pembatasan diperlukan untuk mengurangi risiko infeksi.

“Di penjuru Jerman, warga dengan jelas memahami dan sepenuhnya sepakat dengan apa yang perlu dilakukan untuk melindungi kesehatan warga dan mencegah penyebaran infeksi. Ini membuat pembatasan dapat diterima banyak orang, terutama saat mereka tahu dampaknya secara pribadi,” ujar dia.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Tanda Kehancuran NATO...
3 Tanda Kehancuran NATO di Depan Mata, Salah Satunya Potensi Penarikan Diri Anggota Kunci
Benarkah Trump Bisa...
Benarkah Trump Bisa Lumpuhkan Seluruh Jet Tempur Siluman F-35 Eropa Hanya dengan Pencet Tombol?
Jerman Ogah Memiliki...
Jerman Ogah Memiliki Senjata Nuklir, Pilih Andalkan Prancis dan Inggris
Marah, Donald Trump...
Marah, Donald Trump Pertimbangkan Tarik 35.000 Tentara AS dari Jerman
5 Negara NATO dengan...
5 Negara NATO dengan Militer Terkuat Jika Amerika Serikat Keluar, Siapa Saja?
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Ukraina
Jerman Tak Terima Rusia...
Jerman Tak Terima Rusia Tuntut Demiliterisasi Ukraina
Gunakan Gaya Mafia,...
Gunakan Gaya Mafia, Jerman Intimidasi dan Lecehkan Pakar PBB untuk Palestina
Prancis Siap Sebar Senjata...
Prancis Siap Sebar Senjata Nuklir ke Penjuru Eropa, Termasuk Jerman
Rekomendasi
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
Di Depan Duta Besar...
Di Depan Duta Besar Tiongkok, Pimpinan Ormas Islam Kutuk Sindikat Oplosan BBM dan Dukung Danantara
Berita Terkini
Eks Bos Shin Bet Israel...
Eks Bos Shin Bet Israel Ancam Netanyahu: Saya akan Bongkar Semua yang Saya Tahu
4 jam yang lalu
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
6 jam yang lalu
Wakil Belgia Murka Para...
Wakil Belgia Murka Para Anggota Parlemen Eropa Tertawakan Genosida di Gaza
10 jam yang lalu
AS dan Israel Ingin...
AS dan Israel Ingin Pindahkan Paksa Warga Gaza ke 3 Negara Afrika Timur
11 jam yang lalu
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
11 jam yang lalu
7 Fakta Militer Islandia,...
7 Fakta Militer Islandia, Anggota NATO Terlemah yang Tak Miliki 1 Pun Pesawat Tempur
12 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved