Wabah Corona Mereda, Siswa di Wuhan Kembali Bersekolah

Rabu, 06 Mei 2020 - 15:48 WIB
loading...
Wabah Corona Mereda, Siswa di Wuhan Kembali Bersekolah
Para siswa di Wuhan, China, kembali ke sekolah setelah wabah virus Corona mereda. Foto/Daily Nation
A A A
BEIJING - Para siswa di episentrum virus Corona, Wuhan, kembali bersekolah seiring meredanya pandemi. Mengenakan masker, mereka berjalan satu per satu melewati pemindai panas.

Siswa sekolah menengah di 121 insititusi kembali ke kelas untuk pertama kalinya sejak kota mereka ditutup pada Januari lalu.

"Sekolah akhirnya dibuka kembali!" bunyi postingan seorang pengguna Weibo, platform pesan singkat seperti Twitter di China.

"Ini adalah pertama kalinya aku sangat senang kembali ke sekolah, meskipun aku harus mengikuti ujian bulanan pada tanggal 8," imbuhnya seperti dikutip dari AFP, Rabu (6/5/2020).

Para remaja duduk di meja masing-masing terpisah satu meter, memperhatikan guru mereka setelah berbulan-bulan belajar jarak jauh.

Kembali ke sekolah pada hari Rabu ini adalah langkah terbaru dalam normalisasi kehidupan secara bertahap di Wuhan dan sekitar provinsi Hubei, di mana virus Corona diyakini telah muncul akhir tahun lalu sebelum menyebar ke seluruh dunia.

Hanya siswa tingkat akhir di provinsi yang akan mengikuti ujian masuk universitas masuk.

Meski begitu, belum diketahui kapan siswa sekolah menengah pertama akan kembali sekolah.

Para pejabat di Wuhan mengatakan semua siswa dan staf harus menjalani tes virus sebelum kembali ke sekolah, dan kampus-kampus telah didesinfeksi dan dibersihkan.

Dalam persiapan untuk pembukaan kembali, menurut media setempat, beberapa sekolah mengatur meja mereka dan mengatur ukuran kelas menjadi lebih kecil.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1151 seconds (0.1#10.140)