Buntut Pertengkaran di Gedung Putih, Ukraina Terputus dari Intelijen Satelit AS

Sabtu, 08 Maret 2025 - 11:27 WIB
loading...
Buntut Pertengkaran...
Foto yang diambil pada 27 Februari 2022 ini menunjukkan asap mengepul di langit Kiev, Ukraina. Foto/Xinhua/Lu Jinbo
A A A
WASHINGTON - Ukraina telah kehilangan akses ke citra satelit Amerika Serikat (AS) setelah perusahaan teknologi antariksa Amerika Maxar memblokir penggunaan layanannya oleh Kiev, demikian dilaporkan media lokal pada Jumat (7/3/2025).

Langkah tersebut menyusul keputusan Washington baru-baru ini untuk membekukan bantuan militer dan pembagian intelijen dengan Ukraina.

Media Ukraina Militarnyi mengklaim beberapa pengguna Maxar anonim telah mengonfirmasi mereka telah ditolak aksesnya ke layanan tersebut.

Perusahaan tersebut dilaporkan telah menjelaskan, “Pembatasan tersebut telah diberlakukan sebagai tanggapan atas permintaan administratif."

Media tersebut mencatat batasan tersebut tampaknya berlaku untuk pengguna pemerintah dan swasta.

Laporan itu menambahkan permintaan yang dikutip oleh perusahaan tersebut kemungkinan merujuk pada perintah Presiden AS Donald Trump untuk menghentikan semua pembagian intelijen dengan Ukraina.

Maxar, menurut Militarnyi, telah menjadi salah satu penyedia utama citra satelit komersial beresolusi tinggi bagi angkatan bersenjata Ukraina yang menggunakannya untuk melacak pergerakan pasukan Rusia, menilai kondisi medan perang, dan kerusakan pada infrastruktur utama.

Perusahaan AS tersebut belum mengonfirmasi dugaan pembatasan layanan tersebut.

Laporan itu muncul saat Washington menghentikan pengiriman bantuan militer senilai miliaran dolar ke Ukraina, sementara CIA telah mengonfirmasi pembagian informasi intelijen dengan Kiev telah ditangguhkan.

Keputusan untuk membekukan dukungan militer bagi Ukraina menyusul pertemuan panas pekan lalu antara Trump, Wakil Presiden AS J.D. Vance, dan Zelensky di Gedung Putih.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China 2025, Dua Superpower yang Berseteru
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
Mimpi WNI Aditya Harsono...
Mimpi WNI Aditya Harsono di AS Hancur: Ditangkap karena Coret Trailer, Terancam Dideportasi
Lockheed Martin Janjikan...
Lockheed Martin Janjikan Jet Tempur Siluman F-35 Terbaru Menjadi Ferrari Terbang Rasa F-47
Tingkat Persetujuan...
Tingkat Persetujuan Publik terhadap Trump Anjlok ke Level Terendah, Rakyat AS Marah
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia, Bagai Langit dan Bumi?
Kenapa Pangeran Tampan...
Kenapa Pangeran Tampan Al-Waleed bin Khaled Al-Saud Dijuluki Sleeping Prince Arab Saudi?
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Amerika Serikat dan China 2025: Siapa Lebih Unggul?
Rekomendasi
Saksikan Ajang Apresiasi...
Saksikan Ajang Apresiasi Tertinggi Wanita-Wanita Inspiratif di Indonesia dan Vote Nominasi Favoritmu di WOMEN’S INSPIRATION AWARDS 2025, Selasa 29 April Pukul 21.00 WIB di iNews
Jambore Karhutla Riau...
Jambore Karhutla Riau 2025, Kapolri: Pemuda Ujung Tombak Penjaga Kelestarian Lingkungan
Bank Aladin Kantongi...
Bank Aladin Kantongi Pendapatan Rp613 Miliar, Tumbuh 84% di 2024
Berita Terkini
Konflik Kashmir Memanas!...
Konflik Kashmir Memanas! Tentara India dan Pakistan Saling Tembak di Perbatasan
1 jam yang lalu
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
1 jam yang lalu
Siapa Lashkar-e-Taiba?...
Siapa Lashkar-e-Taiba? Kelompok Militan Pakistan Disebut Mendalangi Pembantaian Kashmir
2 jam yang lalu
Kekuatan Militer Kamboja,...
Kekuatan Militer Kamboja, Kecil tapi Tak Bisa Diremehkan
3 jam yang lalu
Krimea Masuk Wilayah...
Krimea Masuk Wilayah Ukraina atau Rusia? Sejarah Panjang Sejak Era Ottoman hingga Kini
3 jam yang lalu
Paus Fransiskus Dimakamkan...
Paus Fransiskus Dimakamkan Besok, Jet Tempur dan Sniper Dikerahkan
4 jam yang lalu
Infografis
Demo Menentang Presiden...
Demo Menentang Presiden AS Donald Trump Digelar di Penjuru Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved