Perang Melawan Israel Memanas, Iran akan Naikkan Anggaran Militer hingga 200%

Rabu, 30 Oktober 2024 - 07:03 WIB
loading...
Perang Melawan Israel...
Sistem pertahanan rudal Iran. Foto/irna
A A A
TEHERAN - Iran berencana melipatgandakan anggaran militernya, menurut seorang juru bicara pemerintah, karena ketegangan dengan Israel meningkat di tengah genosida militer Israel di Gaza dan Lebanon.

“Peningkatan anggaran pertahanan yang direncanakan merupakan bagian dari proposal yang diajukan oleh pemerintah kepada parlemen untuk disetujui,” ungkap Fatemeh Mohajerani, juru bicara pemerintah, pada hari Selasa (29/10/2024).

“Peningkatan yang cukup besar yang jumlahnya mencapai 200% telah disaksikan dalam anggaran pertahanan negara,” ujar Mohajerani, tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Anggaran yang diusulkan akan dibahas, dengan anggota parlemen diharapkan untuk menyelesaikannya pada bulan Maret 2025.

Pengeluaran militer Iran pada tahun 2023 adalah sekitar USD10,3 miliar, menurut lembaga pemikir Stockholm International Peace Research Institute (SIPRI).

“Sebagai perbandingan, Israel menghabiskan USD27,5 miliar untuk militer pada tahun 2023,” papar SIPRI.

Council on Foreign Relations, lembaga pemikir yang berkantor pusat di Washington, DC, mengatakan Amerika Serikat memberikan USD12,5 miliar bantuan militer kepada Israel dari 7 Oktober 2023 hingga April 2024.

Pada tahun 2022, pengeluaran Iran untuk militernya adalah USD6,85 miliar, menurut data terbaru yang diterbitkan Bank Dunia.

Pada hari Sabtu, militer Israel melancarkan serangan terhadap pangkalan militer di Iran, menghantam sekitar 20 lokasi selama beberapa jam di Ilam, Khuzestan, dan Teheran, menewaskan empat tentara.

Melaporkan dari Teheran, Resul Serdar dari Al Jazeera mengatakan "rasa urgensi" telah meningkat di Iran setelah serangan "di wilayahnya sendiri untuk pertama kalinya sejak Perang Iran-Irak pada 1980-an".
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Fakta Ledakan Pelabuhan...
3 Fakta Ledakan Pelabuhan Iran yang Menggemparkan, Benarkah Ada Keterlibatan Israel?
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
3 Dendam Israel ke Paus...
3 Dendam Israel ke Paus Fransiskus, hingga Enggan Mengirim Pejabat Senior ke Pemakaman
Trump Ingatkan Netanyahu:...
Trump Ingatkan Netanyahu: Baik-baiklah kepada Warga Gaza yang Menderita
Iran dan Rusia Sepakati...
Iran dan Rusia Sepakati Pasokan Gas 55 Bcm dan Pendanaan Energi Nuklir
Ledakan Dahsyat Hancurkan...
Ledakan Dahsyat Hancurkan Pelabuhan Bandar Abbas, Bagaimana Nasib 385 WNI di Iran?
Pencuri Tas Menteri...
Pencuri Tas Menteri Keamanan Dalam Negeri AS Kristi Noem Ditangkap, Polisi Ungkap Sosoknya
Rekomendasi
Efek Tarif AS, Sejumlah...
Efek Tarif AS, Sejumlah Pabrik di China Mulai Stop Produksi
Panggung Spektakuler...
Panggung Spektakuler TOP 4 Indonesian Idol Season XIII Hadirkan Kolaborasi Spesial dengan Juicy Luicy!
Profil Brando Susanto,...
Profil Brando Susanto, Anggota DPRD Jakarta yang Meninggal Dunia saat Hadiri Acara Partai
Berita Terkini
3 Fakta Ledakan Pelabuhan...
3 Fakta Ledakan Pelabuhan Iran yang Menggemparkan, Benarkah Ada Keterlibatan Israel?
29 menit yang lalu
Soal Rusia Inginkan...
Soal Rusia Inginkan Pangkalan Militer Indonesia, PM Australia Dituduh Memberi Respons Licik
1 jam yang lalu
3 Alasan Ukraina Selalu...
3 Alasan Ukraina Selalu Didukung Barat dalam Melawan Rusia, Salah Satunya Pertarungan Geopolitik
2 jam yang lalu
3 Kasus Penembakan Paling...
3 Kasus Penembakan Paling Berdarah di Kashmir, Terbaru Bikin India-Pakistan di Ambang Perang
2 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
4 jam yang lalu
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
4 jam yang lalu
Infografis
Iran akan Perang Habis-habisan...
Iran akan Perang Habis-habisan jika Pangkalan Nuklirnya Diserang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved