Mantan Agen Mossad: Pemimpin Hamas Yahya Sinwar Makin Kuat, Bukan Melemah

Senin, 12 Agustus 2024 - 20:45 WIB
loading...
Mantan Agen Mossad:...
Yahya Sinwar, pemimpin politik Hamas, disebut makin kuat. Foto/AP
A A A
GAZA - Mantan kepala Divisi Tawanan dan Orang Hilang di Mossad , Rami Igra, yang mengatakan bahwa kepala biro politik Hamas, Yahya Sinwar, tidak melemah tetapi malah semakin kuat. Itu bertentangan dengan semua perkiraan dari militer Israel.

Pekan lalu, Hamas memilih Sinwar, pejabat tingginya di Gaza, sebagai pemimpin baru biro politik gerakan tersebut setelah pembunuhan Ismail Haniyeh di ibu kota Iran, Teheran pada 31 Juli. Baik Hamas maupun Iran menyalahkan Israel atas serangan yang menewaskan Haniyeh. Tel Aviv belum mengklaim bertanggung jawab.

Sinwar menghabiskan 22 tahun di penjara Israel. Ia dibebaskan dalam kesepakatan pertukaran tahanan yang membebaskan lebih dari 1.000 tahanan Palestina pada tahun 2011 untuk mengamankan pembebasan tentara Israel Gilad Shalit.

Menurut Igra, Sinwar yang berusia 61 tahun telah menjadi "semakin kuat dan diangkat sebagai orang yang sangat berkuasa di Hamas." "Hal-hal yang ia inginkan terjadi," kata Igra kepada Radio Israel 103FM.

Igra mengatakan, selama Israel tidak menyediakan alternatif pemerintahan yang nyata bagi Hamas di Gaza, maka Hamas memegang kendali. "Sinwar membuktikannya dengan fakta bahwa ia diangkat menjadi kepala biro politik," tambahnya, dilansir Surat kabar Israel Maariv.

Sementara itu, Hamas telah meminta mediator untuk menyampaikan rencana berdasarkan perundingan gencatan senjata sebelumnya alih-alih berupaya menemukan kesepakatan gencatan senjata Gaza yang baru, beberapa hari menjelang perundingan yang diusulkan oleh Amerika Serikat, Mesir, dan Qatar.

Dalam sebuah pernyataan di saluran Telegram resminya, kelompok tersebut mengatakan bahwa mereka menginginkan sebuah rencana “berdasarkan proposal gencatan senjata [Presiden AS Joe] Biden pada tanggal 31 Mei, kerangka kerja yang ditetapkan oleh mediator Qatar dan Mesir pada tanggal 6 Mei, dan Resolusi Dewan Keamanan PBB 2735“.

Usulan 6 Mei, yang sebelumnya disetujui Hamas dan ditolak Israel, juga memastikan pembebasan tawanan Israel di Gaza serta sejumlah warga Palestina yang tidak disebutkan jumlahnya yang ditahan di penjara Israel.

Pernyataan Hamas hari Minggu menambahkan bahwa "para mediator harus menegakkan [usulan 6 Mei] ini pada pendudukan [Israel] alih-alih mengejar putaran negosiasi lebih lanjut atau usulan baru yang akan memberikan perlindungan bagi agresi pendudukan dan memberinya lebih banyak waktu untuk melanjutkan genosida terhadap rakyat kami".

Juru bicara Hamas Jihad Taha mengatakan pada hari Sabtu bahwa pimpinan kelompok tersebut sedang "mempelajari" undangan untuk perundingan gencatan senjata ini.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
Trump Tegaskan Universitas...
Trump Tegaskan Universitas Harvard Ancaman bagi Demokrasi
Hamas Usulkan Gencatan...
Hamas Usulkan Gencatan Senjata 5 Tahun dan Pertukaran Tahanan untuk Akhiri Perang Gaza
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
Terungkap! Israel Palsukan...
Terungkap! Israel Palsukan Penemuan Terowongan Hamas untuk Cegah Gencatan Senjata
Menteri Zionis Ini Ancam...
Menteri Zionis Ini Ancam Gulingkan Netanyahu Jika Israel Tak Duduki Gaza
Kenapa Pangeran Tampan...
Kenapa Pangeran Tampan Al-Waleed bin Khaled Al-Saud Dijuluki Sleeping Prince Arab Saudi?
Menteri Radikal Israel...
Menteri Radikal Israel Ancam Gulingkan Netanyahu jika Tak Rebut Gaza
Rekomendasi
Thariq Halilintar Jelang...
Thariq Halilintar Jelang Kelahiran Anak Pertamanya: Lagi Belajar Jadi Ayah yang Baik
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Buku Bacaan untuk Galakkan Literasi Anak di Pandai Sikek Tanah Datar
Berita Terkini
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
29 menit yang lalu
Ukraina Tekan Italia...
Ukraina Tekan Italia Gelar KTT di Sela-sela Pemakaman Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
1 jam yang lalu
Houthi Yaman Tembak...
Houthi Yaman Tembak Jatuh 7 Drone AS Senilai Rp3,4 Triliun dalam 6 Pekan
2 jam yang lalu
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
8 jam yang lalu
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
11 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Calon Pemimpin...
5 Negara Calon Pemimpin Baru NATO, Salah Satunya Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved