Beberapa Hari Lagi Masjidilharam dan Masjid Nabawi Kembali Dibuka

Jum'at, 01 Mei 2020 - 19:31 WIB
loading...
Beberapa Hari Lagi Masjidilharam...
Kakbah di Masjidilharam tampak sepi karena penutupan untuk cegah virus corona. Foto/REUTERS
A A A
RIYADH - Umat Islam di penjuru dunia mendapat kabar gembira dengan rencana pemerintah Arab Saudi membuka lagi Masjidilharam di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah dalam beberapa hari mendatang.

Itu artinya, umat Islam bisa kembali datang ke dua masjid suci tersebut. Kabar ini diungkapkan Kepala Presidensi Umum Urusan Dua Masjid Suci Arab Saudi Abdul Rahman Al-Sudais.

“Beberapa hari mendatang, saat kesedihan akan menjauh dari Umat islam dan kita kembali ke Dua Masjid Suci untuk Tawaf (mengelilingi Kakbah), Sai (berlari kecil antara bukit Safa dan Marwa), dan berdoa di Al-Rawdah Al-Sharifa dan mengucap salam untuk Rasul Muhammad SAW,” ungkap Al-Sudais dalam video yang diunggahnya di media sosial.

Dia menjelaskan kehidupan normal akan kembali lagi. Dia juga menekankan bahwa pemerintah Riyadh telah menciptakan lingkungan yang sehat dan bagus.

Meski demikian, dia mengingatkan, “Muslim jangan terburu-buru untuk bebas dari pembatasan yang diterapkan sebagai bagian dari langkah pencegahan untuk menghambat penyebaran virus corona.”

Kementerian Haji dan Umrah Saudi juga menyatakan melalui Twitter bahwa pihaknya akan membuka lagi dua masjid suci. “Dengan izin Tuhan, dengan kepemimpinan bijak pemerintah kita dan sesuai dengan komitmen kami mematuhi berbagai prosedur dan perintah yang dikeluarkan otoritas yang kompeten, kami akan membuka lagi Al Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah untuk umat Islam dari penjuru dunia,” ungkap Kementerian Haji dan Umrah.

Pada 18 Maret, Dewan Ulama Senior Saudi menghentikan kegiatan salat di masjid-masjid di penjuru negeri sebagai langkah mencegah penyebaran virus corona.

Menurut data resmi, wabah corona telah menewaskan lebih dari 157 orang dan menginfeksi lebih dari 21.402 orang di Arab Saudi. (Baca Juga: Mal dan Pasar di Arab Saudi Kembali Ramai Saat Lockdown Dilonggarkan)
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
3 Kebijakan Putra Mahkota...
3 Kebijakan Putra Mahkota Mohammed bin Salman yang Mengubah Wajah Arab Saudi
Dulu Menentang, Sekarang...
Dulu Menentang, Sekarang Arab Saudi Dukung Kesepakatan Nuklir Iran-AS, Mengapa?
Punya Bakat dan Keahlian...
Punya Bakat dan Keahlian Unik? Arab Saudi Tarik Pemuda Berbakat dengan Paket Bebas Pajak
3 Riwayat Penyakit Raja...
3 Riwayat Penyakit Raja Salman, Pemimpin Arab Saudi yang Masih Tangguh di Usia Senja
Pangeran Arab Saudi...
Pangeran Arab Saudi Temui Khamenei untuk Pertama Kalinya, Sampaikan Surat Raja Salman
5 Alasan Raja Salman...
5 Alasan Raja Salman Ingin Lunasi Semua Utang Suriah ke Bank Dunia
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Para Pemimpin Dunia Sampaikan Belasungkawa
Bagaimana Proses Pemakaman...
Bagaimana Proses Pemakaman Paus Fransiskus? Berikut Penjelasannya
Rekomendasi
Pesawat Tempur F-16...
Pesawat Tempur F-16 Lumpuhkan Pesawat Asing di Langit Jakarta
5 Doa Mustajab Menghadapi...
5 Doa Mustajab Menghadapi UTBK 2025, Bikin Fokus, Tenang, dan Nilai Tembus Langit!
Marak Kasus Pelecehan...
Marak Kasus Pelecehan Seksual Dokter PPDS, IDI Sebut Rumah Sakit Harus Tanggung Jawab
Berita Terkini
Sentil China, Jenderal...
Sentil China, Jenderal AS Nyatakan Siap Melawan Agresi Asia
22 menit yang lalu
Ukraina: Rusia Melanggar...
Ukraina: Rusia Melanggar Gencatan Senjata Paskah Hampir 3.000 Kali
1 jam yang lalu
Berapa Gaji Paus Fransiskus?...
Berapa Gaji Paus Fransiskus? Ternyata Selama Ini Disumbangkan
2 jam yang lalu
5 Paus dengan Jabatan...
5 Paus dengan Jabatan Tersingkat, Ada yang Tak Genap 2 Minggu
2 jam yang lalu
Para Kardinal Bertemu...
Para Kardinal Bertemu Tetapkan Tanggal Pemakaman Paus Fransiskus dan Bahas Pemilihan Paus Baru
2 jam yang lalu
ATM Emas Ini Viral,...
ATM Emas Ini Viral, Perhiasan Dilebur dan Menghasilkan Uang dalam 30 Menit
3 jam yang lalu
Infografis
Total 27 Hari, Hari...
Total 27 Hari, Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved