Zelensky Temui Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman, Ini yang Dibahas

Kamis, 13 Juni 2024 - 12:14 WIB
loading...
Zelensky Temui Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman, Ini yang Dibahas
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menemui Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman di saat perang Moskow-Kyiv memanas. Foto/SPA
A A A
RIYADH - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengunjungi Arab Saudi dan menemui Putra Mahkota Mohammed bin Salman di saat perang Moskow-Kyiv terus memanas.

Pemimpin Ukraina itu mengatakan dia telah mengadakan pembicaraan produktif dan energik dengan Pangeran Mohammed bin Salman yang berfokus pada KTT Perdamaian minggu ini di Swiss.

Kyiv bertujuan untuk membangun dukungan internasional terhadap rencana perdamaian yang diusulkan oleh Zelensky yang mencakup penarikan penuh pasukan Rusia dari Ukraina dan kembali ke perbatasan pasca-Soviet pada tahun 1991.



Rusia, yang melancarkan invasi besar-besaran ke Ukraina pada Februari 2022, tidak diundang ke KTT Perdamaian pada 15-16 Juni dan menganggapnya tidak ada gunanya tanpa partisipasi Moskow.

China juga menjauhi KTT tersebut karena tidak melibatkan Rusia.

"Di Arab Saudi, saya mengadakan pertemuan yang bermakna dan penuh semangat dengan Yang Mulia Putra Mahkota Mohammed bin Salman," tulis Zelensky di X, Kamis (13/6/2024).

"Kami membahas hubungan bilateral antara Ukraina dan Arab Saudi, mencatat kemajuan baik dalam perjanjian sebelumnya dan kerja sama efektif tim kami. Kami akan terus bekerja sama," lanjut dia.

"Kami juga membahas persiapan KTT Perdamaian Global yang pertama, hasil yang diharapkan dan kemungkinan implementasinya, serta cara-cara untuk mendekatkan perdamaian sejati bagi Ukraina."

Kami juga bertukar pandangan mengenai situasi internasional dan prospeknya. Ukraina berterima kasih kepada Arab Saudi atas dukungannya. Kami menghargai kesediaan Yang Mulia untuk membantu memulihkan perdamaian secepatnya," imbuh Zelensky.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2469 seconds (0.1#10.140)
pixels