Jet Tempur MiG-31 Rusia Usir 2 Pesawat Pembom B-1 AS di Laut Barents

Selasa, 26 Maret 2024 - 21:01 WIB
loading...
Jet Tempur MiG-31 Rusia...
Jet tempur MiG-31 Rusia bermanuver di udara. Foto/©?????-?????? ?????????? ??
A A A
MOSKOW - Jet tempur MiG-31 Rusia pada Selasa (26/3/2024) mengusir dua pesawat pengebom B-1 Amerika Serikat (AS) di atas Laut Barents, menurut Kementerian Pertahanan Rusia.

Ketika jet Rusia mendekat, pesawat pembom AS menyesuaikan arah penerbangan mereka, menjauh dan kemudian berbalik meninggalkan perbatasan, menurut pernyataan Kemhan Rusia.

“Pada tanggal 26 Maret, sistem kontrol wilayah udara Rusia mendeteksi sekelompok target udara di atas Laut Barents yang mendekati perbatasan negara Rusia. Untuk mengidentifikasi target udara dan mencegah pelanggaran perbatasan negara Rusia, satu pesawat tempur MiG-31 dari pasukan pertahanan udara yang bertugas dikerahkan di udara,” papar pernyataan Kemhan Rusia.

Kemhan Rusia menambahkan, ”Awak pesawat tempur Rusia mengidentifikasi target udara tersebut sebagai sepasang pembom strategis B-1B Angkatan Udara AS.”

“Penerbangan jet tempur Rusia dilakukan sesuai dengan aturan internasional untuk penggunaan wilayah udara di perairan netral dan sesuai dengan langkah-langkah keamanan,” ungkap militer Rusia.

MiG-31 (kode NATO: ‘Foxhound’) adalah pesawat tempur pencegat supersonik yang dikembangkan Soviet untuk menggantikan MiG-25 ‘Foxbat’.



Pesawat MiG-31 adalah salah satu jet tempur tercepat di dunia. Versi modern, MiG-31BM, mampu melaju maksimal hingga 3.000 km/jam.

Jet tempur ini dilengkapi radar phased-array Zaslon-AM yang canggih, yang mampu mendeteksi target udara pada jarak maksimum 320 km dan melacak 24 target udara sekaligus serta menyerang 8 di antaranya bersamaan dengan rudal.

Kementerian Pertahanan Rusia merencanakan MiG-31 untuk tetap beroperasi sampai tahun 2030 atau lebih.

Pada tahun 2020, Rusia mengumumkan memperpanjang masa pakai layanan dari 2.500 menjadi 3.500 jam pada pesawat yang ada.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
3 Fakta Kabar Perceraian...
3 Fakta Kabar Perceraian Barack Obama dan Michelle yang Mengejutkan, Benarkah Pisah?
Sentil China, Jenderal...
Sentil China, Jenderal AS Nyatakan Siap Melawan Agresi Asia
Ukraina: Rusia Melanggar...
Ukraina: Rusia Melanggar Gencatan Senjata Paskah Hampir 3.000 Kali
Intelijen Amerika: Serangan...
Intelijen Amerika: Serangan Militer AS Sudah Tewaskan 500 Milisi Houthi
Putin Tiba-tiba Bersedia...
Putin Tiba-tiba Bersedia Berunding dengan Ukraina, Ada Apa?
Pernyataan Paus Fransiskus...
Pernyataan Paus Fransiskus Tentang Palestina
Terungkap! Menhan AS...
Terungkap! Menhan AS Hegseth Bagikan Informasi Rahasia Serang Yaman ke Istri dan Kakak
Rekomendasi
Halalbihalal Garda Satu,...
Halalbihalal Garda Satu, Nurul Ghufron Minta Doa Dilancarkan Seleksi Calon Hakim Agung
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
KPK Sita Dokumen hingga...
KPK Sita Dokumen hingga BBE dari Penggeledahan Kantor Dinas Perumahan dan Permukiman Lampung Tengah
Berita Terkini
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
2 jam yang lalu
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
2 jam yang lalu
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
3 jam yang lalu
Kata-kata Wasiat Paus...
Kata-kata Wasiat Paus Fransiskus tentang Gaza dan Genosida oleh Israel
4 jam yang lalu
3 Fakta Kabar Perceraian...
3 Fakta Kabar Perceraian Barack Obama dan Michelle yang Mengejutkan, Benarkah Pisah?
5 jam yang lalu
Apa yang Terjadi setelah...
Apa yang Terjadi setelah Seorang Paus Meninggal?
6 jam yang lalu
Infografis
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur F-35 AS Dibatalkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved