Teror ISIS di Moskow Akan Tingkatkan Eskalasi Perang di Ukraina

Minggu, 24 Maret 2024 - 16:40 WIB
loading...
Teror ISIS di Moskow...
Serangan ISIS di Moskow akan meningkatkan ekskalasi ketegangan di Ukraina. Foto/Reuters
A A A
MOSKOW - Presiden Serbia Aleksandar Vucic mengatakan bahwa penembakan dan ledakan yang menargetkan gedung konser di wilayah Moskow akan semakin meningkatkan konflik di Ukraina .

Vucic mencatat bahwa pada 7 Maret, Kedutaan Besar Amerika mendesak warganya untuk tidak berbelanja di mal di Moskow.

“Beberapa kedutaan lain kemudian melakukan hal yang sama. Artinya, layanan mereka menyadap percakapan tertentu, dan mereka tahu hal ini akan terjadi. Bagaimanapun, ini adalah peristiwa tragis yang mempunyai konsekuensi yang tak terhitung. Ada yang bilang mereka Islamis, ada pula yang bilang Kyiv. Beberapa orang bahkan akan mengatakan bahwa Moskowlah pelakunya. Namun, tidak ada keraguan bahwa konflik di Ukraina akan semakin meningkat, mendekati perang umum,” Vucic, yang dekat dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. dilansir TV Prva.

Vucic mengatakan banyak yang tertawa dan semakin hari semakin dekat dengan konflik dunia.



“Ada negara adidaya selain Amerika yang cara bertindaknya seperti ini. Kita akan lihat apa (Direktur Dinas Keamanan Federal Rusia, Alexander,) Bortnikov yang akan mengumumkan tentang serangan teroris tersebut. Tidak ada artinya kalau terorisnya dari Ingushetia atau Dagestan, atau bahkan dari Ukraina, tapi siapa penyelenggaranya,” kata Vucic.

Dia mendesak diadakannya pertemuan Dewan Keamanan Nasional pada hari Sabtu setelah serangan itu dan mengatakan kepada negara tersebut bahwa Badan Intelijen Keamanan akan mengamankan stadion dan mal di Serbia.

Serangan pada hari Jumat terjadi di Krasnogorsk, pusat administrasi wilayah Moskow, tempat band musik Picnic tampil di Balai Kota Crocus. Serangan itu telah menewaskan sedikitnya 133 orang.

Sebuah ledakan kemudian dilaporkan di tempat tersebut, menyebabkan kebakaran besar. Kementerian Darurat mengatakan sekitar sepertiga bangunan dilalap api, dan beberapa helikopter berupaya memadamkan api.

(ahm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
Iran dan Rusia Sepakati...
Iran dan Rusia Sepakati Pasokan Gas 55 Bcm dan Pendanaan Energi Nuklir
Siapa Lashkar-e-Taiba?...
Siapa Lashkar-e-Taiba? Kelompok Militan Pakistan Disebut Mendalangi Pembantaian Kashmir
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
3 Negara yang Tidak...
3 Negara yang Tidak Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus
Rekomendasi
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
Hyundai Luncurkan Powertrain...
Hyundai Luncurkan Powertrain Hibrida Berkinerja Tinggi
Aaron McKenna Robohkan...
Aaron McKenna Robohkan Eks Juara Dunia Liam Smith, Perpanjang Rekor Menang 20-0
Berita Terkini
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
6 menit yang lalu
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya...
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya Serang Pangkalan Jet Tempur Siluman F-35 Israel
41 menit yang lalu
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
1 jam yang lalu
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
1 jam yang lalu
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
3 jam yang lalu
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
4 jam yang lalu
Infografis
Akhiri Perang Ukraina,...
Akhiri Perang Ukraina, Trump Akan Akui Crimea Milik Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved