Bertemu di Israel, Netanyahu dan Lavrov Bahas Masalah Suriah

Selasa, 24 Juli 2018 - 17:59 WIB
Bertemu di Israel, Netanyahu dan Lavrov Bahas Masalah Suriah
Bertemu di Israel, Netanyahu dan Lavrov Bahas Masalah Suriah
A A A
MOSKOW - Kementerian Luar Negeri Rusia menuturkan, Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov dan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu telah melakukan pertemuan di Yerusalem, kemarin. Dalam pertemuan itu, keduanya membahas mengenai masalah Suriah dan sejumlah isu lainnya.

Dalam sebuah pernyataan, dalam pertemuan yang turut dihadiri oleh Kepala Staf Umum militer Rusia, Valery Gerasimo, fokus pembicaraan adalah mengenai di situasi di selatan Suriah.

"Selama pembicaraan, ketiganya membahas berbagai aspek agenda Timur Tengah, dengan fokus pada situasi di Suriah dan sekitarnya," kata Kemlu Rusia dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Anadolu Agency pada Selasa (24/7).

"Pertemuan itu dimaksudkan untuk menindaklanjuti pembicaraan yang diadakan oleh para pemimpin Rusia dan Israel pada 11 Juli di Moskow. Hubungan Palestina-Israel serta hubungan bilateral juga dibahas," sambungnya.

Pertemuan ini sendiri terjadi di tengah meningkatnya intensitas serangan yang dilakukan oleh rezim Suriah, yang dibantu oleh Rusia, di bagian selatan Suriah, yang berbatasan langsung dengan Israel.

Seperti diketahui, pada 20 Juni, rezim Assad dan sekutu-sekutunya melancarkan serangan besar-besaran yang ditujukan untuk membangun kembali kendali atas Suriah selatan, termasuk Daraa.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3914 seconds (0.1#10.140)