3 Negara yang Diancam Israel Jika Ikut Campur Perang Melawan Hamas di Gaza

Rabu, 22 November 2023 - 15:17 WIB
loading...
A A A
“Lebanon dan Hizbullah akan menanggung akibatnya yang besar, serupa dengan apa yang Hamas harus bayar. Tapi itu tidak cukup,” kata Menteri Ekonomi Israel Nir Barkat.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu juga mengancam akan menghancurkan Lebanon jika Hizbullah ikut bergabung dalam perang Israel-Hamas di Gaza.

“Jika Hizbullah memutuskan untuk ikut berperang, mereka akan merindukan Perang Lebanon Kedua,” kata Netanyahu, mengacu pada konflik tahun 2006 ketika Israel menginvasi Lebanon selatan dan menggempur Beirut dengan serangan udara sebagai respons atas serangan Hizbullah ke Israel.

Pada perang 2006 yang berlangsung selama sebulan, sekitar 165 warga Israel dan lebih dari 1.000 warga Lebanon tewas.

“Mereka akan membuat kesalahan dalam hidupnya,” lanjut Netanyahu.

“Kami akan menyerangnya dengan kekuatan yang tak terbayangkan dan dampaknya terhadap negara Lebanon akan sangat menghancurkan," imbuh dia.

3. Yaman


Komandan Angkatan Udara Israel Tomer Bar menyatakan bahwa Tel Aviv berencana melancarkan serangan terhadap Yaman.

Ancaman Bar muncul beberapa hari setelah angkatan bersenjata Yaman yang berafiliasi dengan kelompok Houthi mengumumkan telah melakukan serangan sejumlah rudal balistik ke berbagai sasaran Israel, termasuk sasaran sensitif di wilayah Eilat.

“Angkatan Udara sebagai cabang strategis Negara Israel bersiap dan beroperasi di seluruh Timur Tengah dan di setiap arena yang diperlukan,” kata Bar.

“Kami sangat siap dengan rencana operasional untuk wilayah utara,” paparnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1186 seconds (0.1#10.140)