Wanita Ini Diamputasi Seluruh Tangan dan Kakinya usai Makan Ikan Nila Maut

Selasa, 19 September 2023 - 00:02 WIB
loading...
Wanita Ini Diamputasi...
Laura Barajas, wanita Amerika Serikat yang diamputasi seluruh tangan dan kakinya setelah makan ikan nila terkontaminasi bakteri mematikan. Foto/KRON
A A A
CALIFORNIA - Seorang wanita asal California, Amerika Serikat (AS), diamputasi seluruh tangan dan kakinya setelah dia memakan ikan nila yang terkontaminasi bakteri mematikan.

Laura Barajas, seorang ibu berusia 40 tahun, menjalani operasi penyelamatan nyawa pada hari Kamis pekan lalu setelah dirawat selama berbulan-bulan di rumah sakit.

“Ini sangat berat bagi kami semua. Ini mengerikan. Ini bisa terjadi pada siapa pun di antara kita,” kata teman Barajas, Anna Messina, kepada KRON, yang dilansir Senin (18/9/2023).

Messina mengatakan Barajas jatuh sakit beberapa hari setelah memakan ikan yang dia beli di pasar lokal di San Jose dan diolah sendiri di rumah.



“Dia hampir kehilangan nyawanya. Dia menggunakan alat bantu pernapasan,” kata Messina.

“Mereka membuatnya koma secara medis. Jari-jarinya hitam, kakinya hitam, bibir bawahnya hitam. Dia menderita sepsis total dan gagal ginjal,” ujarnya.
Wanita Ini Diamputasi Seluruh Tangan dan Kakinya usai Makan Ikan Nila Maut

Foto/KRON

Messina mengatakan Barajas terinfeksi vibrio vulnificus, bakteri mematikan yang ditemukan dalam makanan laut mentah dan air laut.

“Cara Anda tertular bakteri ini adalah, pertama, Anda memakan sesuatu yang terkontaminasi bakteri tersebut [dan] cara lainnya adalah dengan membuat luka atau tato terkena air yang menjadi tempat hidup bakteri ini,” kata pakar penyakit menular UCSF (University of California, San Francisco), Dr Natasha Spottiswoode kepada KRON.

Dia mengatakan infeksi ini sangat mengkhawatirkan bagi mereka yang memiliki sistem kekebalan tubuh lemah.

Menurut CDC (Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit), ada sekitar 150-200 kasus vibro vulnificus yang dilaporkan setiap tahun. Sekitar satu dari lima orang yang terinfeksi meninggal.

Keluarga Barajas menunggu untuk mengetahui lebih lanjut tentang apa yang terjadi dan bagaimana langkah selanjutnya.

Messina meluncurkan kampanye GoFundMe untuk membantu biaya pengobatan keluarga Baraja dan penyesuaiannya terhadap kehidupan barunya. Lebih dari USD24.000 telah dikumpulkan.
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Langka, Houthi Tembakkan...
Langka, Houthi Tembakkan Rudal ke Israel Utara Meski AS Terus Gempur Yaman
Xi Jinping Tancap Gas,...
Xi Jinping Tancap Gas, Amerika Ketinggalan Jauh: Ini 4 Jurus Strategis China yang Bikin Waswas AS
Harvard dan Lebih dari...
Harvard dan Lebih dari 150 Universitas AS Gugat Pemerintahan Trump
Gempa M 6,2 Guncang...
Gempa M 6,2 Guncang Istanbul, Orang-Orang Berlarian Keluar Gedung
Biodata Haitham bin...
Biodata Haitham bin Tariq: Sultan Oman, Diplomat Ulung Lulusan Oxford
Rekomendasi
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
Berita Terkini
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
1 jam yang lalu
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
2 jam yang lalu
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
6 jam yang lalu
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
6 jam yang lalu
Mahmoud Abbas Minta...
Mahmoud Abbas Minta Hamas Serahkan Gaza dan Senjata kepada Otoritas Palestina, Serta Lepaskan Sandera Israel
7 jam yang lalu
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
8 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Harvey Moeis...
Ini Alasan Harvey Moeis dan Sandra Dewi Masuk Daftar Penerima Bantuan BPJS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved