Zelensky Kunjungi Garis Depan Dekat Bakhmut

Kamis, 23 Maret 2023 - 02:16 WIB
loading...
Zelensky Kunjungi Garis...
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky telah kembali ke garis depan dekat Bakhmut di mana pertempuran berkecamuk selama berbulan-bulan. Foto/BBC
A A A
KIEV - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky telah kembali ke garis depan dekat Bakhmut di mana pertempuran berkecamuk selama berbulan-bulan. Kunjungannya dilakukan saat pasukan Rusia melancarkan serangkaian serangan di kota-kota Ukraina.

Kota yang hancur itu telah lama menjadi titik fokus perang saat pasukan Rusia mencoba menghidupkan kembali kampanye militer mereka di timur.

Zelensky mengunjungi garis depan timur, tempat pasukan Ukraina menahan Rusia selama lebih dari tujuh bulan. Dia terakhir mengunjungi daerah itu pada bulan Desember.

Rekaman yang dirilis oleh kantor Presiden Ukraina menunjukkan dia di sebuah gudang industri tua memberikan medali kepada tentara yang lelah berperang.

"Saya merasa terhormat berada di sini hari ini," katanya kepada para prajurit.

"Di timur negara kita, di Donbas, dan untuk memberikan penghargaan kepada pahlawan kita, untuk berterima kasih, untuk berjabat tangan," imbuhnya seperti dikutip dari BBC, Kamis (23/3/2023).

Intelijen militer Inggris mengatakan pada hari Rabu bahwa serangan balik Ukraina di sebelah barat Bakhmut kemungkinan besar akan mengurangi tekanan pada rute pasokan utama ke kota tersebut, dan serangan Rusia di kota tersebut dapat kehilangan "momentum terbatas" yang dimilikinya.



"Pertempuran berlanjut di sekitar pusat kota dan pertahanan Ukraina tetap menghadapi risiko serangan dari utara dan selatan," tambah pernyataan itu.

Sementara itu, pejabat pendudukan Rusia di Crimea mengatakan bahwa serangan pesawat tak berawak di kota pelabuhan Sevastopol telah berhasil dipukul mundur, beberapa hari setelah Presiden Vladimir Putin mengunjungi kota tersebut.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
Trump Peringatkan Putin:...
Trump Peringatkan Putin: Menolak Gencatan Senjata Akan Sangat Menghancurkan bagi Rusia
Jenderal Tertinggi Rusia:...
Jenderal Tertinggi Rusia: Pasukan Ukraina Dikepung di Kursk
Ukraina Setuju Gencatan...
Ukraina Setuju Gencatan Senjata 30 Hari, Ini Respons Rusia
Putin: Tentara Bayaran...
Putin: Tentara Bayaran Asing yang Bela Ukraina Dianggap Teroris!
Ukraina Terima Gencatan...
Ukraina Terima Gencatan Senjata 30 hari, Berikut 4 Dampaknya bagi Perang Rusia
Rekomendasi
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Ketika Prabowo Cari...
Ketika Prabowo Cari Jaksa Agung: Nggak Hadir Ya, Lagi Ngejar-ngejar Orang
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
14 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
53 menit yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
1 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
3 jam yang lalu
Infografis
Anggap Zelensky Tidak...
Anggap Zelensky Tidak Populer, Trump Dukung Pemilu di Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved