Rusia Masih Optimis Rencana Pembelian Sukhoi Indonesia akan Berlanjut

Rabu, 26 Agustus 2020 - 18:17 WIB
Duta Besar Rusia Untuk Indonesia, Lyudmila Vorobieva mengatakan, pihaknya masih optimis kesepakatan pembelian Sukhoi Su-35 akan berlanjut. Foto/REUTERS
JAKARTA - Duta Besar Rusia Untuk Indonesia, Lyudmila Vorobieva mengatakan, pihaknya masih optimis kesepakatan pembelian Sukhoi Su-35 akan berlanjut. Indonesia , seperti diketahui berencana membeli 11 jet tempur Sukhoi Su-35 dengan harga sekitar USD 1,1 miliar.

"Saya masih optimis kesepakatan Sukhoi akan terlaksana, karena ini sejalan dengan kepentingan kedua negara," ucap Vorobieva saat menggelar konferensi pers virtual pada Rabu (26/8/2020). ( Baca Juga: Lihat grafis: Pesawat Sukhoi SU-57 Versi Ekspor Siap Didemonstrasikan Rusia
"Jika kesepakatan tidak diselesaikan atau, ditunda, atau tidak dilakukan adalah cara lain, saya tidak akan mengatakan bahwa itu dapat mempengaruhi secara langsung hubungan bisnis, perdagangan, investasi antara kedua negara kita," ujarnya.

"Tapi, tentu saja kesepakatan semacam ini didasarkan oleh tingkat kepercayaan antara kedua negara. Tapi, saya masih optimis mengenai hal itu," tukas diplomat senior Rusia tersebut. (Baca juga : Neraca Gula RI Defisit Terus Hingga Jadi Pengimpor Terbesar, Pakar: Ada Masalah Tata Niaga )
(esn)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More