Agama Warga Negara Slovenia dan Persentasenya

Jum'at, 07 Juni 2024 - 15:45 WIB
Seseorang mengibarkan bendera Palestina saat para anggota parlemen bertepuk tangan setelah parlemen Slovenia menyetujui pengakuan negara Palestina yang merdeka, di Lubljana, Slovenia, 4 Juni 2024. Foto/REUTERS/Borut Zivulovic
LJUBLJANA - Slovenia merupakan negara anggota Uni Eropa (UE) dan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO). Penduduknya menganut berbagai agama, namun mayoritas adalah Katolik.

Secara geografis, Slovenia menjadi salah satu negara di kawasan Eropa Tengah. Secara resmi, negara itu bernama Republik Slovenia.

Melihat wilayahnya, Slovenia memiliki ibu kota di Ljubljana. Negara ini berbagi perbatasan dengan Italia di barat, Austria di utara, Hungaria di timur laut, serta Kroasia di selatan dan tenggara.

Pada sektor kehidupan beragama, warga Slovenia diketahui menganut sejumlah agama atau kepercayaan yang berbeda. Berikut ini persentasenya yang bisa diketahui.

Agama Warga Negara Slovenia



1. Katolik Roma



Kebebasan beragama di Slovenia telah ditentukan oleh konstitusi dan undang-undang yang berlaku. Artinya, setiap warga negara diberikan kebebasan untuk menganut agama atau kepercayaan tertentu.

Mengutip data Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (Deplu AS), mayoritas penduduk Slovenia menganut agama Katolik Roma. Jumlahnya pun terbilang sangat besar dari perkiraan total penduduk Slovenia yang mencapai 2,1 juta jiwa pada 2022.

Gereja Katolik Roma memperkirakan keanggotaan pemeluknya di Slovenia mencapai angka 1,5 juta orang. Jika dikonversi, angkanya mungkin setara dengan 71% dari total populasi.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More