Dramatis, Jet Tempur Su-33 Rusia Jatuh dari Kapal Induk Kuznetsov lalu Tenggelam
Rabu, 04 Oktober 2023 - 17:24 WIB
MOSKOW - Sebuah rekaman video yang bocor ke publik mengungkap momen dramatis saat jet tempur Su-33 Rusia tenggelam di Laut Mediterania setelah jatuh dari kapal induk Admiral Kuznetsov.
Kecelakaan ini sebenarnya terjadi pada 2016, namun video insiden itu baru muncul Selasa (3/10/2023).
Mengutip laporan The War Zone, Rabu (4/10/2023), rekaman video yang bocor itu diambil dari perangkat genggam di atas kapal induk Admiral Kuznetsov.
Belum jelas siapa yang mengambil gambar dan siapa yang membocorkan rekamannya. Namun rekaman video itu dengan cepat disebarkan oleh akun-akun media sosial yang berfokus pada militer.
Rekaman itu menunjukkan Su-33 masih mengambang di Laut Mediterania Timur setelah kecelakaan tersebut sebelum akhirnya tenggelam.
Terlihat sirip ekor vertikal kembar pesawat tempur besar itu menonjol dari air saat kapal lewat. Di atas terdapat helikopter penyelamat bergerak untuk mengeluarkan pilot dari air.
Terlihat pula asap hitam tebal mengepul dari sisa bagian pesawat yang terombang-ambing di permukaan air.
Kementerian Pertahanan Rusia mengeklaim saat itu jet tempur tersebut jatuh ke laut setelah kembali dari misi menuju ke kapal induk Admiral Kuznetsov.
Kecelakaan ini sebenarnya terjadi pada 2016, namun video insiden itu baru muncul Selasa (3/10/2023).
Mengutip laporan The War Zone, Rabu (4/10/2023), rekaman video yang bocor itu diambil dari perangkat genggam di atas kapal induk Admiral Kuznetsov.
Belum jelas siapa yang mengambil gambar dan siapa yang membocorkan rekamannya. Namun rekaman video itu dengan cepat disebarkan oleh akun-akun media sosial yang berfokus pada militer.
Rekaman itu menunjukkan Su-33 masih mengambang di Laut Mediterania Timur setelah kecelakaan tersebut sebelum akhirnya tenggelam.
Terlihat sirip ekor vertikal kembar pesawat tempur besar itu menonjol dari air saat kapal lewat. Di atas terdapat helikopter penyelamat bergerak untuk mengeluarkan pilot dari air.
Terlihat pula asap hitam tebal mengepul dari sisa bagian pesawat yang terombang-ambing di permukaan air.
Kementerian Pertahanan Rusia mengeklaim saat itu jet tempur tersebut jatuh ke laut setelah kembali dari misi menuju ke kapal induk Admiral Kuznetsov.
tulis komentar anda