Mesir Terima Lima Jet Tempur Rusia Sukhoi Su-35 Meski AS Marah

Rabu, 29 Juli 2020 - 06:01 WIB
Jet tempur Rusia, Sukhoi Su-35. Foto/amazon.com
KAIRO - Militer Mesir segera menerima lima jet tempur buatan Rusia , Sukhoi Su-35, sesuai gambar yang menunjukkan jet tempur itu sedang terbang menuju Mesir.

Lima Sukhoi Su-35 Flankers yang kini dimiliki Angkatan Udara Mesir itu tampak terbang ke Mesir dari Rusia. “Mereka akan diberi nomor antara 9210 dan 9214,” ungkap laporan portal berita RT berbahasa Arab.

Amerika Serikat (AS) keberatan dengan langkah Mesir membeli peralatan militer Rusia itu. Washington sejak lama mempertahankan prinsip keunggulan kualitatif Israel dengan menjaga superioritas militer dan peralatan tempurnya di Timur Tengah.

Tahun lalu, AS mengancam Mesir dengan sanksi jika melanjutkan membeli jet tempur Rusia.



“Ini menempatkan mereka pada risiko sanksi dan berisiko kehilangan akuisisi senjata di masa depan. Ini bukan hal baru. Kairo jelas sadar ini. Ini bukan berita baru,” papar Asisten Menteri Luar Negeri AS untuk Urusan Politik Militer R Clarke Cooper pada saat Dubai Airshow, November 2019. (Baca Juga: Israel dan Hizbullah Saling Serang di Perbatasan Israel-Lebanon)

Awal 2019, Mesir menandatangani kesepakatan senilai USD2 miliar dengan Rusia untuk membeli lebih dari 20 jet Sukhoi Su-35. (Lihat Infografis: Kasus Positif Covid-19 Tembus Angka 100 Ribu)

“Jet Rusia itu bersaing dengan jet AS seperti F-15 Strike Eagles, F/A-19 Hornets, dan bahkan generasi kelima F-35,” ungkap laporan RT. (Lihat Video: Melakukan KDRT Terhadap Istri dan Anak, Oknum Angota Polisi Dilaporkan)
(sya)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More