SBY Didapuk Jadi Ketua GGGI

Kamis, 25 September 2014 - 14:00 WIB
SBY Didapuk Jadi Ketua...
SBY Didapuk Jadi Ketua GGGI
A A A
NEW YORK - Menjelang akhir masa kepemimpinannya, presiden Susilo Bambang Yudhono (SBY) mendapat sebuah tugas baru untuk memimpin sebuah organisasi dunia. SBY dipilih untuk menjadi ketua Global Green Growth Institute (GGGI).

Berdasarkan rilis yang diterima Sindonews pada Kamis (25/9/2014) SBY bukan hanya diberikan tampuk kepimpinan, melainkan dua jabatan. SBY terpilih sebagai Chair of the Council, sekaligus President of Assembly, suatu kehormatan yang diberikan sebagai penghargaan dan pengakuan kemampuan Presiden Indonesia di mata internasional.

Dimulai sebagai LSM Korea pada tahun 2010, di bawah kepemimpinan PM Denmark Lars Løkke Rasmussen, GGGI berkembang menjadi suatu organisasi internasional yang disegani. GGGI juga berhasil menjadi observer baik di United Nations Framework Convention on Climate Change (UNFCCC) maupun Sidang Majelis Umum PBB.

SBY menegaskan bagaimana preservasi alam adalah sesuatu yang sangat personal bagi beliau. Terlepas dari kecurigaan yang sering menghantui negara berkembang mengenai konservasi. “Indonesia sudah membuktikan bagaimana preservasi alam, perkembanan ekonomi dan penurunan tingkat kemiskinan bisa seiring sejalan,” ucap SBY.

“Indonesia menerapkan sistem ekonomi yang pro poor, pro growth, pro job dan pro environment,” ucapnya. “Jika Indonesia bisa melakukannya, maka negara - negara berkembang yang lain pun bisa,” lanjutnya.

Presiden Korea, Park Geun-hye sebagai inisiator dari GGGI mengungkapkan keyakinannya bahwa di bawah kepemimpinan SBY, GGGI akan terus menjadi rekan yang bisa diandalkan bagi negara – negara, khususnya negara berkembang untuk mewujudkan visi green growth.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6834 seconds (0.1#10.140)