Israel lanjutkan Serangan ke Gaza

Minggu, 27 Juli 2014 - 19:21 WIB
Israel lanjutkan Serangan...
Israel lanjutkan Serangan ke Gaza
A A A
YARUSALEM - Pemerintah Israel pada Minggu (27/7/2014) membatalkan masa perpanjangan gencatan senjata yang diminta PBB. Hal ini dilakukan karena Hamas terus melancarkan serangan terhadap wilayah Israel.

Melansir Reuters, sedari awal Hamas menolak untuk memperpanjang masa gencatan senjata dengan Israel. Hamas menganggap hal itu sebagai sesuatu yang sia-sia, karena Israel terus menolak untuk menarik mundur pasukan mereka.

“Setelah Hamas terus menembakkan roket di masa gencatan senjata kemanusiaan, tentara memutuskan untuk kembali melanjutkan operasi militer, baik melalui darat, udara, ataupun laut,” ungkap militer Israel melalui sebuah pernyataan.

Pengumuman ini diutarakan hanya beberapa jam setelah Israel menyatakan meraka akan memperpanjang masa gencatan senjata hingga tengah malam nanti. Warga Gaza mengaku mendengar ledakan keras di wilayah Gaza timur paska pengumunan militer Israel itu.

Total jumlah korban tewas akibat serangan militer Israel hingga saat ini telah mencapai 1.040 jiwa, sedangkan lebih dari 5.000 orang lainnya menderita luka-luka,s erta ratusan ribu orang kehilangan tempat tinggal.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2414 seconds (0.1#10.140)