Demi Riset, Wanita Bercumbu dengan Lumba-Lumba NASA

Selasa, 10 Juni 2014 - 18:16 WIB
Demi Riset, Wanita Bercumbu...
Demi Riset, Wanita Bercumbu dengan Lumba-Lumba NASA
A A A
WASHINGTON - Seorang wanita peneliti satwa blak-blakan telah berhubungan badan dengan lumba-lumba untuk riset ilmiah NASA yang didanai Virgin Islands, Amerika Serikat.

Margaret Howe Lovatt, nama peneliti itu ditugaskan untuk meneliti dan melatih lumba-lumba bernama Peter.

Peneliti berusia 60-an tahun itu juga mengajari lumba-lumba tersebut berbahasa Inggris. Pada tahun 1963, ia membantu mengubah rumah menjadi akuarium khusus lumba-lumba. Di tempat itulah dia meneliti dan mempelajari karakter satwa laut itu.

Di tempat itu pula, dia bertemu Peter, lumba-lumba remaja, yang dia gambarkan telah memasuki usia kematangan seksual. Lovvat mengaku melakukan kontak fisik yang tidak biasa dengan Peter.

”Peter menjadi suka dengan saya. Dia akan menggosok-gosokkan tubuhnya pada lutut saya, kaki saya dan tangan saya. Saya menerima itu,” ujarnya, kemarin seperti dikutip Mirror.

”Saya nyaman, asalkan tidak terlalu kasar,” imbuh dia. Lovatt mengklaim, itu menjadi bagian rutin dari studinya.

”Itu perilaku seksual di pihaknya (lumba-lumba Peter), bukan pada perasaan saya. Yang saya rasakan mungkin sensual,” kata Lovatt. ”Saya ada di sana untuk mengenal Peter, yang merupakan bagian dari Peter.”

Riset itu disebut-sebut berakhir dengan tragedi. Di mana muncul rumor, bahwa lumba-lumba itu menderita akibat penyalahgunaan narkoba. Tapi, Lovatt tutup mulut soal hal itu.

Dia bahkan menolak wawancara dengan media sebelum akhirnya bersedia membuka sedikit rahasia hubuangannya dengan lumba-lumba Peter tersebut.”Saya sudah menerima banyak surat dari orang-orang yang ingin menanyakan apakah saya bersedia untuk wawancara. Tapi, saya tidak melakukan hal itu.”
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8310 seconds (0.1#10.140)