Militer Kamboja dukung pemerintahan Hun Sen

Rabu, 29 Januari 2014 - 20:52 WIB
Militer Kamboja dukung...
Militer Kamboja dukung pemerintahan Hun Sen
A A A
Sindonews.comThe Royal Cambodian Armed Forces (RCAF) menegaskan komitmen yang kuat untuk melindungi pemerintahan Perdana Menteri Hun Sen, ketika partai oposisi utama negara itu terus memboikot parlemen sejak pemilihan umum Juli 2013.

"RCAF bersumpah untuk membela konstitusi dan pemerintah yang sah, yang dipilih oleh Majelis Nasional yang sah," sebut pernyataan Kementerian Pertahanan Kamboja, seperti dikutip dari Xinhua, Rabu (29/1/2014).

Pernyataan itu mengatakan, Hun Sen diangkat oleh Raja Norodom Sihamoni sebagai Perdana Menteri Kamboja untuk jangka lima tahun. Hun Sen sendiri telah menegaskan, bahwa ia tak akan mundur dari posisinya saat ini.

Konflik politik antara partai berkuasa yang dipimpin Hun Sen dan partai oposisi yang diketuai Sam Rainsy telah berlangsung sejak hasil jajak pendapat Juli 2013 lalu menunjukkan, bahwa partai berkuasa memenangkan 68 kursi parlemen dan oposisi mendapat 55 kursi .

Karena menuding adanya penyimpangan serius, kubu oposisi menolak untuk menerima hasil pemilu dan memboikot parlemen, serta mengadakan banyak aksi protes untuk menuntut pengunduran diri Hun Sen dan pemilihan ulang.
(esn)
Berita Terkait
Mantan PM Kamboja Pangeran...
Mantan PM Kamboja Pangeran Norodom Ranariddh Meninggal Dunia
Ketum Federasi Sepak...
Ketum Federasi Sepak Bola Kamboja Batal Mundur Jelang Lawan Timnas Indonesia U-22
LIVE AFF Mitsubishi...
LIVE AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 di iNews, Indonesia vs Kamboja: Jangan Lewatkan!
AS Kecewa Fasilitas...
AS Kecewa Fasilitas Militernya Dihancurkan Kamboja
Kebakaran Dahsyat Landa...
Kebakaran Dahsyat Landa Kasino Hotel Kamboja, 19 Tewas
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Hotel Kasino Kamboja Jadi 24 Orang
Berita Terkini
Mimpi WNI Aditya Harsono...
Mimpi WNI Aditya Harsono di AS Hancur: Ditangkap karena Coret Trailer, Terancam Dideportasi
18 menit yang lalu
Pembantaian 26 Turis...
Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir: Korban Ditanya Hal Sensitif soal Agama sebelum Ditembak
2 jam yang lalu
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
3 jam yang lalu
Lockheed Martin Janjikan...
Lockheed Martin Janjikan Jet Tempur Siluman F-35 Terbaru Menjadi Ferrari Terbang Rasa F-47
3 jam yang lalu
Di Ambang Perang, Ini...
Di Ambang Perang, Ini Perbandingan Kekuatan Militer India dan Pakistan
4 jam yang lalu
Pakistan Tutup Wilayah...
Pakistan Tutup Wilayah Udara untuk Pesawat India, Pertikaian Memanas karena Kashmir
4 jam yang lalu
Infografis
Menhan Australia Telepon...
Menhan Australia Telepon Menteri Sjafrie Terkait Rumor Pangkalan Militer Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved