Jual warga kulit hitam, iklan ini dihujat rakyat Brazil

Sabtu, 11 Januari 2014 - 17:54 WIB
Jual warga kulit hitam,...
Jual warga kulit hitam, iklan ini dihujat rakyat Brazil
A A A
Sindonews.com - Sebuah iklan yang menawarkan penjualan warga kulit hitam muncul di salah satu situs online terbesar di Amerika Latin. Iklan itu memicu amarah rakyat Brazil.

Polisi Brazil langsung menyelidiki iklan yang menjual warga kulit hitam itu. Dalam iklan tersebut, juga ditampilkan foto dari dua bocah kulit hitam.

”Bisa melayani sebagai tukang kayu, tukang batu, tukang masak, penjaga keamanan, penjaga klub malam, tukang sapu, tukang sampah, dan pembantu rumah tangga,” bunyi iklan itu, seperti dikutip news.com.au, Sabtu (11/1/2014).

Dalam beberapa jam, sekitar 1.700 warga Brazil membubuhkan komentar bernada marah di situs itu. Pejabat Brazil mendesak situs Mercado, menyerahkan informasi pemasang dan penulis iklan itu.

“Iklan tersebut merupakan suatu pelanggaran bagi seluruh masyarakat,” kata pejabat Brazil untuk urusan persamaan hak, Carlos Alberto Silva, kepada AFP.

”Hasutan diskriminasi atau prasangka oleh ras, warna kulit, etnis atau agama dihukum dua sampai lima tahun penjara dan denda,” lanjut dia.

Sementara itu, Mercado , situs jual beli online terbesar di Amerika Latin, mengatakan, pihaknya telah menyerahkan informasi akun orang yang memasang iklan tersebut. Pengelola situs itu juga telah menarik iklan penjualan orang tersebut.
(mas)
Berita Terkait
Agama Warga Negara Brazil...
Agama Warga Negara Brazil dan Persentasenya
Uskup Brazil Mundur...
Uskup Brazil Mundur setelah Rekaman Video Seks Bocor
Sejumlah Fakta Menarik...
Sejumlah Fakta Menarik Legenda Sepakbola Brazil Pele
Neymar Cs Bentangkan...
Neymar Cs Bentangkan Foto Pele Usai Singkirkan Korea Selatan
Presiden Brazil Akhirnya...
Presiden Brazil Akhirnya Ucapkan Selamat pada Biden
Sebut Warga Brazil Berasal...
Sebut Warga Brazil Berasal dari Hutan, Presiden Argentina Minta Maaf
Berita Terkini
Trump Dikabarkan Akan...
Trump Dikabarkan Akan Mengakui Palestina saat Berkunjung ke Arab Saudi
4 menit yang lalu
Ini Bukti Militer Pakistan...
Ini Bukti Militer Pakistan Dicintai Rakyatnya, Pengusaha Ini Sumbang Rp2,9 Miliar
3 jam yang lalu
Hilang selama 43 Tahun,...
Hilang selama 43 Tahun, Jenazah Tentara Israel Ditemukan di Jantung Suriah
4 jam yang lalu
Gencatan Senjata India...
Gencatan Senjata India dan Pakistan Sangat Rapuh, Trump Tawarkan Bantuan
5 jam yang lalu
Benazir Bhutto Sunni...
Benazir Bhutto Sunni atau Syiah? Ini Jawabannya
6 jam yang lalu
Rayakan Kemenangan,...
Rayakan Kemenangan, Rakyat Pakistan Turun ke Jalan
7 jam yang lalu
Infografis
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur F-35 AS Dibatalkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved