Polisi Mesir tembakkan gas air mata ke pendukung Morsi
A
A
A
Sindonews.com – Polisi Mesir menembakkan gas air mata dan meriam air ke arah ratusan demonstran pendukung presiden terguling, Mohamed Morsi, Rabu (1/1/2014). Ratusan pendukung Morsi ini menggelar aksi protes di dekat Gedung Kementerian Pertahanan, di Kairo.
Seperti dilaporkan Al-Ahram, sekitar 300 mahasiswa dari Ikhwanul Muslimin telah memblokir jalan dekat Kementerian Pertahanan dan meneriakkan slogan anti polisi dan tentara.
"Polisi harus menggunakan meriam air dan gas air mata, setelah mahasiswa menolak untuk membuka jalan dan pergi," sebut laporan Al-Ahram. Diberitakan pula, aparat telah menangkap beberapa demonstran dalam aksi protes ini.
Polisi juga menembakkan gas air mata pada demonstran pro Mursi dan mahasiswa dari universitas di Kota Zakazik, Delta Nil, daerah asal Morsi. Aksi protes masih terus berlanjut, meski pemerintah sementara Mesir yang didukung militer telah menyatakan Ikhwanul Muslimin sebagai organisasi teroris dan melarang semua bentuk demonstrasi.
Seperti dilaporkan Al-Ahram, sekitar 300 mahasiswa dari Ikhwanul Muslimin telah memblokir jalan dekat Kementerian Pertahanan dan meneriakkan slogan anti polisi dan tentara.
"Polisi harus menggunakan meriam air dan gas air mata, setelah mahasiswa menolak untuk membuka jalan dan pergi," sebut laporan Al-Ahram. Diberitakan pula, aparat telah menangkap beberapa demonstran dalam aksi protes ini.
Polisi juga menembakkan gas air mata pada demonstran pro Mursi dan mahasiswa dari universitas di Kota Zakazik, Delta Nil, daerah asal Morsi. Aksi protes masih terus berlanjut, meski pemerintah sementara Mesir yang didukung militer telah menyatakan Ikhwanul Muslimin sebagai organisasi teroris dan melarang semua bentuk demonstrasi.
(esn)